Pj Wali Kota Tinjau Peninggian Aspal Tanjung Raya II Pontianak Timur

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak Ani Sofian meninjau langsung proyek peninggian aspal di Jalan Tanjung Raya II Kecamatan Pontianak Timur. Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk pengawasan dan evaluasi terhadap perkembangan infrastruktur di wilayah tersebut.

Dalam kunjungannya, Ani Sofian menyatakan, peninggian aspal di Jalan Tanjung Raya II merupakan langkah penting dalam upaya meningkatkan kualitas infrastruktur jalan di Pontianak khususnya Pontianak Timur. Terlebih ruas jalan tersebut terdapat beberapa kerusakan.

“Kita berharap pengerjaan perbaikan jalan ini dapat meningkatkan aksesibilitas dan mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah Pontianak Timur,” ujarnya saat meninjau pekerjaan peninggian aspal di Jalan Tanjung Raya II Pontianak Timur, Kamis (19/09/2024).

Pj Wali Kota juga menambahkan, proyek ini merupakan bagian dari program peningkatan infrastruktur kota. Dengan adanya peninggian aspal jalan tersebut, diharapkan mampu memperlancar dan memberi kenyamanan bagi pengguna jalan yang melintasinya.

“Kita terus berupaya untuk memastikan bahwa setiap wilayah di Kota Pontianak mendapatkan perhatian yang sama dalam hal pembangunan dan pemeliharaan infrastruktur,” ungkapnya.

Ani Sofian mengajak masyarakat pengguna jalan untuk bersabar selama proses pengerjaan berlangsung karena arus lalu lintas sedikit terhambat.

“Kami mohon pengertian dan kerja sama dari seluruh warga terutama pengguna Jalan Tanjung Raya II untuk bersabar karena adanya pengerjaan jalan ini,” pesannya. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

7 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

7 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

7 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

7 hours ago