Hebohnya Adu Yel-yel Pendukung Cawako Pontianak di Deklarasi Pilkada Damai 2024

KalbarOnline, Pontianak – Ada hal menarik yang terjadi saat Deklarasi Pilkada Damai Pemilihan Wali Kota Pontianak yang diinisiasi oleh Polresta Pontianak di Hotel Aston Pontianak, pada Selasa (25/09/2024).

Masing-masing tim pendukung, nomor urut 1 Edi Kamtono-Bahasan dan nomor urut 2 Mulyadi-Harti saling adul yel-yel. Mereka saling meneriakkan slogan dan nama paslon.

“Lanjutkan! Lanjutkan! Lanjutkan,” kata para pendukung saat pasangan calon Wali Kota Edi Kamtono-Bahasan dan partai pengusung menandatangani papan deklarasi damai.

Baca Juga :  Pj Wali Kota Pontianak Ingatkan Masyarakat Pilih Cawako yang Tidak Hanya Sekedar Janji

Tak mau kalah, pendukung pasangan nomor urut 2 pun turut meneriakkan nama Mulyadi dan Harti.

“Multi! Multi! Mulyadi Harti Untuk Kite,” teriak tim pendukung Mulyadi-Harti.

Mereka terus menerus saling sahut menyahut slogan dan yel-yel masing-masing dan mengibarkan bendera atau tulisan slogan pasangan yang didukung. Antusiasme pendukung yang begitu besar ini menunjukkan betapa Pilkada Pontianak 2024 sangat dinantikan oleh masyarakat. (Lid)

Comment