Moon Ga Young Diproyeksi Beradu Akting dengan Lee Jong Suk dalam Drama Seochodong

KalbarOnline.com – Moon Ga Young dikabarkan mendapat tawaran drama Seochodong, yang sebelumnya diberikan kepada Lee Jong Suk terlebih dahulu.

Oleh sebab itu, keduanya diproyeksi bakal beradu akting dalam drama terbaru.

“Dia (Moon Ga Young) sedang mempertimbangkan tawaran secara positif,” terang agensi Moon Ga Young, PEAK J Entertainment.

Seochodong merupakan drama yang menceritakan para pengacara di sebuah firma hukum dan keseharian mereka dalam menangani berbagai kasus.

Jika tawaran diterima, Moon Ga Young akan berperan sebagai Kang Hee Ji, pengacara yang bekerja di tahun kedua di firma tersebut.

Tokoh Hee Ji adalah seseorang yang penuh percaya diri, jujur, dan memiliki prinsip bahwa dia bisa mengubah hidup seseorang.

Sementara Lee Jong Suk mendapat tawaran berperan sebagai Ahn Joo Hyung, seorang pengacara veteran dengan pengalaman 9 tahun dan sosok yang blak-blakan tapi memiliki latar yang luar biasa.

Perlu diketahui, Seochodong menjadi drama terbaru sutradara Park Seung Woo yang pernah mengerjakan drama W dan dibintangi Lee Jong Suk.

Rencananya, drama ini mulai produksi pada akhir tahun 2024 dan tayang di tahun 2025. (voi/*)

Shella Rimang

Share
Published by
Shella Rimang

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago