Polisi Tangkap Dua Pria Terkait Kasus Narkoba di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan melalui Kasat Resnarkoba Polres Kapuas Hulu, IPTU Jamali menyampaikan, bahwa tim gabungan dari Satresnarkoba Polres Kapuas Hulu dan Polsek Bunut Hilir berhasil mengungkap tindak pidana narkotika di wilayah Kecamatan Bunut Hilir, Sabtu (28/09/2024).

Pengungkapan itu seiring dengan keberhasilan petugas menangkap dua pria berinisial RN dan YH. Kedua warga Bunut Hilir yang merupakan saudara kandung itu ditangkap di lokasi yang berbeda.

“Awalnya RN ditangkap petugas ketika sedang membawa/mengambil sebuah paket barang kiriman dari Pontianak via taksi, kemudian dilakukan penggeledahan dan disaksikan warga setempat, ternyata di dalam kotak paket tersebut ditemukan dua klip plastik yang berisi serbuk kristal bening diduga narkotika jenis shabu berat netto 4,76 gram dan satu butir pil narkotika jenis ekstasi (inex), pengakuan RN barang tersebut milik abangnya YH,” papar Jamali.

Saat itu pula, petugas melakukan penggeledahan badan terhadap RN dan masih disaksikan warga. Petugas menemukan dompet RN di mana terdapat 4 (empat) klip plastik berisi kristal bening diduga shabu berat netto 0,16 gram dan 3 (tiga) klip plastik di dalamnya berisi pil yang diduga Ekstasi (inex).

Setelahnya, petugas kemudian menuju ke rumah YH, yaitu di rumah orang tuanya dan berhasil mengamankan YH ke Kantor Polsek Bunut Hilir.

“Dan selanjutnya RN dan YH beserta barang bukti dibawa ke Polres Kapuas Hulu untuk proses penyidikan lebih lanjut,” katanya.

Akibat perbuatannya, kedua pelaku RN dan YH dijerat Pasal 114 ayat (1) atau Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Jamali turut mengimbau kepada warga Kapuas Hulu agar waspada terhadap peredaran narkoba di sekitar tempat tinggal atau lingkungannya masing-masing.

“Mari kita sama-sama berpartisipasi dalam mencegah peredaran/penyalahgunaan narkoba, awasi keluarga terdekat kita agar tidak terjerumus dalam pergaulan yang salah, dan jangan ragu berikan informasi kepada petugas terdekat apabila melihat hal-hal yang mencurigakan di sekitar tempat tinggalnya,” kata Jamali. (Haq)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Dilantik Jadi Timses, Warga Sungai Pangkalan I Siapkan Menangkan Midji-Didi di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Bengkayang - Calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) nomor urut 1, Sutarmidji bersama calon Wakil…

1 hour ago

TMMD 122 di Desa Selaup, Kodim Putussibau Lanjut Pembuatan MCK Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-122 Kodim 1206/Psb yang difokuskan…

4 hours ago

Peringati World Walking Day 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Jalan Santai yang Digelar Disporapar Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Ratusan warga Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), memadati halaman Gedung Dekranasda Kalbar untuk…

4 hours ago

Akui Usaha Midji Bangun Infrastruktur, Cendekiawan Dayak Sintang Siap Menangkan Midji-Didi di Pilgub Kalbar

KalbarOnline, Sintang - Tokoh masyarakat Dayak Kabupaten Sintang, Sopian berkomitmen akan memenangkan pasangan calon Gubernur…

4 hours ago

Milenial dan Gen Z Kalbar Bersatu dalam Deklarasi Young Generation #Lanjotagik

KalbarOnline, Pontianak - Dukungan dari generasi muda Kalimantan Barat (Kalbar), khususnya kaum milenial dan gen…

4 hours ago

Duet Kampanye Norsan dan Satono di Jawai Perkuat Pemenangan Pilkada di Sambas

KalbarOnline, Jawai - Calon Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan dan calon Bupati Sambas, Satono menggelar…

5 hours ago