Bank Kalbar KCU Juarai Fourfeo Fun Match 2024

KalbarOnline, Pontianak – Bank Kalbar KCU berhasil menjuarai Fourfeo Fun Match Minisoccer 2024 pada laga final yang berlangsung Sabtu, 5 Oktober 2024, di Lapangan ANS Minisoccer, Jalan Pancasila, Kota Pontianak.

Bank Kalbar KCU berhasil keluar sebagai juara setelah menundukkan sejumlah rival dalam turnamen yang diselenggarakan oleh Bank Kalbar tersebut. Seperti Bank Kalbar Kubu Raya, Bank Kalbar Mempawah dan Asuransi Jamkrindo.

Saat laga, Bank Kalbar KCU memang terlihat menunjukkan performa terbaiknya. Trio W.A.S, yaitu Wahid, Angga, Syahril sebagai komando serang tim, ditambah sang kapten Dedi Oktapermana, tampil apik sejak awal.

Anak-anak asuhan Coach Fariz Rahmana (Bendot) dan ditemani Asisten Pelatih Faisal Daulay itu, secara kompak berhasil menunjukkan performa di luar dugaan.

Pada match pertama, saat melawan Bank Kalbar Kubu Raya, Bank Kalbar KCU berhasil ditahan imbang dengan skor kacamata 0-0.

Untuk di match kedua, Bank Kalbar KCU berhasil membuat kemenangan 4-1 atas Asuransi Jamkrindo. Di antara gol-gol yang tercipta, yakni melalui kaki sang ujung tombak Syahril Riyanto dengan 2 gol, Bayu 1 gol dan Miftahu Asrofu 1 gol.

Lanjut ke match ketiga, laga ini mempertemukan antara Bank Kalbar KCU dengan Bank Kalbar Mempawah. Pertandingan berlangsung sangat sengit, namun pertandingan berakhir dengan kemenangan 1-0 untuk Bank Kalbar KCU.

Adapun gol semata wayang saat melawan Bank Kalbar Mempawah itu tercetak dari kaki Syahril Riyanto setelah ia berhasil mengecoh 2 pemain lawan.

Dengan 2 kemenangan dan 1 hasil imbang, Bank Kalbar KCU berhasil keluar sebagai juara dengan mengumpulkan 7 point. Sedangkan di peringkat kedua, ada Bank Kalbar Mempawah dengan 6 Point, Asuransi Jamkrindo 3 Point dan Bank Kalbar Kubu Raya 1 point.

Dengan hasil tersebut, Bank Kalbar KCU pun berhak atas Piala Fourfeo Minisoccer Tahun 2024. Hasil ini sekaligus mengukuhkan tim yang dijuluki “Los Galaticos KCU Macan” Bank Kalbar KCU sebagai peraih pertama Piala Fourfeo Minisoccer Tahun 2024.

Perhelatan Fourfeo Minisoccer yang dihelat Bank Kalbar ini bertujuan untuk menjaga silaturahmi antar sesama cabang Bank Kalbar maupun rekanan instansi lainnya. (**)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

7 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

7 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

7 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

7 hours ago