Netflix Konfirmasi Culinary Class Wars Bakal Lanjut Musim Kedua

KalbarOnline.com – Culinary Class Wars, acara kompetisi terbaru Netflix, dikonfirmasi bakal berlanjut ke musim kedua. Namun, belum diketahui kapan akan dirilis.

Istimewanya, acara tersebut akan melanjutkan kompetisi kedua hanya berselang beberapa pekan usai musim pertamanya dirilis.

Netflix pada Selasa (15/10/2024) mengumumkan bahwa produksi musim kedua acara Culinary Class Wars bakal segera dilakukan.

Sebagai informasi, acara tersebut menjadi acara Korea pertama yang menempati urutan pertama non Bahasa Inggris di Top 10 Global Netflix.

“Kami akan kembali dengan musim kedua. Acara kompetisi memasak yang dinilai hanya berdasarkan rasa ‘Culinary Class Wars’ dikonfirmasi untuk musim kedua,” demikian pernyataan Netflix Korea.

Culinary Class Wars ialah kompetisi memasak yang diikuti 100 peserta. Kemudian, 80 peserta bakal bersaing dengan 20 chef papan atas untuk menjadi yang terbaik.

Dua chef selebrita, yakni Baek Jong Won dan Ahn Sung Jae menjadi juri dari 12 episode acara tersebut. (*)

Shella Rimang

Share
Published by
Shella Rimang

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

26 minutes ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

50 minutes ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

2 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

2 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

2 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

2 hours ago