Norsan Puji Kiprah Damkar Swasta, Dorong Tingkatkan Kesejahteraan

KalbarOnline, Pontianak – Calon Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 2, Ria Norsan memuji kiprah petugas pemadam kebakaran swasta yang mengabdikan diri untuk masyarakat.

Norsan mengatakan, petugas pemadam kebakaran adalah pahlawan tanpa tanda jasa. Mereka mempertaruhkan nyawa demi kepentingan kemanusiaan.

“Bicara tentang damkar, mereka pahlawan tanpa tanda jasa. Berjuang untuk kemanusiaan,” katanya, saat menghadiri HUT ke-23 Yayasan Pemadam Kebakaran Khatulistiwa (YPKK) Pontianak, Minggu (20/10/2024).

Menurut Norsan, dedikasi yang diberikan oleh petugas damkar ini, tak dapat dinilai dengan materi. Sebab, damkar sendiri tidak memperhitungkan tugas yang dilaksanakan. Mereka bekerja dengan tulus.

“Tanpa gaji dan honor. Tengah malam pun bangun. Mottonya pantang pulang sebelum padam,” ujarnya.

Atas kerja keras pemadam kebakaran ini, Wakil Gubernur Kalbar periode 2018 – 2023 itu mendorong pemerintah daerah agar memberikan perhatian lebih untuk kesejahteraan petugas damkar.

“Pemprov nantinya bisa bersinergi dengan mereka. Tanpa perhatian, mereka kurang maju. Tapi bersyukur saat ini ada donatur. Ke depan memang kesejahteraan mereka harus jadi perhatian serius,” tandas Norsan. (**)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Telkomsel Sigap Bantu Masyarakat Terdampak di Desa Sosok Tayan Hulu Kabupaten Sanggau

KalbarOnline, Pontianak - Telkomsel menyalurkan bantuan logistik kepada masyarakat terdampak banjir di Desa Sosok, Kecamatan…

1 hour ago

Berhadiah Total Rp 480 Juta, Waktu Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Masih Dua Pekan Lagi

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) menyiapkan total hadiah sebesar Rp 480 juta bagi para…

2 hours ago

Jelang Pilkada, Dit Samapta Polda Kalbar Laksanakan Patroli Jaga Situasi Aman di Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Personel dari Dit Samapta Polda Kalbar melaksanakan kegiatan patroli yang menyasar ke…

3 hours ago

Prabowo-Gibran Resmi Dilantik, Pj Gubernur Kalbar Siap Dukung Program Indonesia Emas 2045

KalbarOnline, Pontianak - Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik menjadi Presiden dan Wakil…

3 hours ago

Pj Ketua TP PKK Kalbar Bagikan Kado untuk Anak Penyandang Thalasemia dan Pejuang Kanker

KalbarOnline, Pontianak - Menjadi kegiatan rutin yang dilakukan oleh Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan…

3 hours ago

Festival Melayu Lolos Seleksi KEN, Pj Gubernur Harisson: Waktunya Promosikan Budaya Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa ada lima event Kalbar yang…

3 hours ago