Pimpinan Ponpes di Ketapang Doakan Norsan Wujudkan Kalbar Sebagai Provinsi Madani

KalbarOnline, Ketapang – Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kalimantan Barat, Ria Norsan bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Baitul Atiq, Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, Kamis (31/10/2024).

Kedatangan Wakil Gubernur Kalbar periode 2018 – 2024 itu disambut hangat para ustadz dan kyai, serta pengurus ponpes tersebut. Mereka berbincang tentang perkembangan ponpes saat ini dan di masa yang akan datang.

“Ponpes adalah tonggak peradaban generasi muda Muslim. Maka itu harus kita berikan perhatian,” ujar Norsan.

Norsan menyebutkan, lingkungan pondok pesantren juga akan membentuk karakter generasi yang kokoh, mandiri serta berakhlak yang mulia.

“Kami akan terus memberi perhatian ke ponpes. Kalau tidak kita, siapa lagi yang akan peduli,” ujar Calon Gubernur Kalbar nomor urut 2 tersebut.

Sementara itu, KH Ali Misnadin, Pimpinan Ponpes Baitul Atiq Putri mendoakan agar cita-cita Ria Norsan untuk menjadikan Kalbar sebagai provinsi yang madani akan terwujud.

“(Semoga) diwujudkan oleh Allah. Kami pihak pesantren hanya bisa mendoakan. Bagaimana beliau bisa sukses dalam rencana menjadi kepala daerah ini,” katanya.

Dia pun berterima kasih atas kunjungan yang dilakukan oleh Ria Norsan di ponpes yang dia pimpin. Kedatangan Norsan sebagai kehormatan dan bentuk komitmen dan kepedulian terhadap ponpes.

 “Semoga ini bukan kunjungan terakhir. Mudah-mudahan niatan untuk memimpin diijabah Allah. Membawa Kalbar bermartabat dan berharga di mata masyarakat dan Allah,” tandasnya. (**)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

10 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

10 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

10 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

10 hours ago