Ternyata, Ini Alasan Film Biopik Michael Jackson Tunda Tayang hingga Akhir 2025

KalbarOnline – Film biopik Michael Jackson diproyeksi tayang pada April 2025 di Amerika Serikat. Namun, film tersebut ditunda penayangannya hingga akhir 2025, berdasarkan laporan Deadline.

Rumah produksi, Lionsgate, menunda penayangan film Michael karena ingin memosisikan diri di deretan musim penghargaan, yang biasanya dimulai pada akhir tahun.

Graham King selaku produser, sebelumnya mengungkap proses produksi sudah berjalan separuh dan akan terus berlanjut di tahun ini.

“Kami sangat bangga dengan film ini. Saya tidak sabar untuk memberikan audiens film yang mereka belum pernah saksikan sebelumnya,” ungkap Graham King.

“Ketika kalian menyebut namanya, semua orang punya opini. Untuk pertama kali… generasi pecinta film akan datang bersama untuk menikmati seniman paling produktif yang pernah hidup,” imbuhnya.

Michael bakal menceritakan Michael Jackson dari sisi belakang layar dan di depan layar ke hadapan publik serta konflik pribadinya.

Film ini dibintangi oleh Jaafar Jackson dan turut diperankan Nia Long, Laura Harrier, Miles Teller serta Colman Domingo.

Film yang naskahnya ditulis John Logan itu direncanakan tayang pada 3 Oktober 2025. (*)

Shella Rimang

Share
Published by
Shella Rimang

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 minutes ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

34 minutes ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

2 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

2 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

2 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

2 hours ago