84 Atlet Pelajar Kalbar Ikuti Pra Popnas, Harisson Harap Naik Rangking 5 Besar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson melepas 96 orang kontingen Kalbar untuk mengikuti Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Pra Popnas) ke-17, yang akan digelar pada 11 hingga 18 November 2024 di Kota Solo, Jawa Tengah.

Dari 96 orang itu, terdiri dari 84 atlet pelajar yang berasal dari 7 cabang olahraga, diantaranya adalah sepak bola, voli, basket, tinju, pencak silat, tenis dan bulu tangkis.

Harisson berharap, para atlet kontingen Kalbar dapat menunjukkan performa terbaik mereka sehingga dapat meningkatkan peringkat Kalbar, yang tahun lalu berada di posisi ke-8 secara nasional, menjadi 5 besar.

“Periode yang lalu kita ranking 8 se-Indonesia. Jadi atlet pelajar dari Kalbar ini potensi mereka menjadi juara sangat besar. Saya harapkan mereka dapat menaikan rangking kita secara nasional minimal rangking 5,” katanya.

Menurut Harisson, untuk mencapai prestasi tersebut, dukungan semangat dari pemerintah sangat diperlukan agar para atlet pelajar dapat bertanding dengan penuh semangat juang.

Harisson juga berpesan kepada seluruh kontingen Kalbar untuk terus menjaga semangat, daya juang, serta menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan permainan yang adil di setiap pertandingan.

“Saya harapkan mereka tetap semangat, daya juang tinggi karena mereka tidak kalah dengan atlet pelajar dari provinsi yang lain,” tukasnya.

Kepala Disporapar Kalbar, Windy Prihastari yang juga turut melepas kontingen Kalbar, berharap para atlet dapat meraih prestasi yang lebih baik dari tahun lalu. Ia menilai, atlet pelajar Kalbar mampu bersaing di tingkat nasional.

“Tahun lalu, pada Popnas di Palembang, Kalbar berhasil masuk sepuluh besar, yang merupakan pencapaian luar biasa bagi kita semua. Kita melihat bahwa atlet Kalbar bisa bersaing, baik di tingkat nasional bahkan internasional,” ungkapnya.

Windy menambahkan, bahwa para atlet yang mengikuti Pra Popnas ini bertujuan untuk meraih tiket menuju Popnas. Ia berharap seluruh atlet bisa lolos kualifikasi tersebut.

“Kita selalu memotivasi mereka untuk memiliki nilai juang yang tinggi, berlatih dengan disiplin, dan mengedepankan sikap sebagai olahragawan sejati,” tuturnya. (Lid)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang 8 November, Berikut Sinopsis Drama China Terbaru Smile Code

KalbarOnline - Shen Yue bakal comeback dan beradu akting dengan Lin Yi lewat drama Smile Code.…

60 mins ago

Tips dan Trik Efektif Menghilangkan Kapalan di Kaki

KalbarOnline - Kapalan di kaki adalah penebalan kulit yang terjadi akibat gesekan atau tekanan berulang,…

2 hours ago

Muda Sebut Defisit Anggaran Hal Biasa, Pengamat: Tapi Jangan Membebankan Pemerintahan Selanjutnya

KalbarOnline, Pontianak - Persoalan defisit anggaran yang dialami Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kubu Raya ketika dipimpin…

4 hours ago

Farhat Abbas Polisikan Denny Sumargo yang Diduga Lakukan Ujaran Kebencian Ras

KalbarOnline - Baru-baru ini, perseteruan antara Denny Sumargo dan Farhat Abbas kembali berlanjut. Padahal sebelumnya, Denny…

4 hours ago

Kembali Berakting Lewat, Bae Doona Bintangi Serial Family Matters

KalbarOnline - Bae Doona kembali berakting lewat serial terbarunya, Family Matters. Serial tersebut menjadi proyek terbaru…

4 hours ago

Mewakili Bupati, Heryandi Hadiri Penyerahan Bantuan Program RTLH di Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi menghadiri Sosialisasi…

6 hours ago