Pelaku Buron Persetubuhan Anak Bawah Umur di Pontianak Berhasil Ditangkap, Sempat Sembunyi di Kandang Babi

KalbarOnline, Pontianak – Seorang abang tiri di Kota Pontianak tega mencabuli adik tirinya berusia 11 tahun berulang kali. Pelaku yang diketahui berinisial MY (35 tahun) itu telah ditangkap polisi setelah melakukan pelarian ke Kabupaten Bengkayang.

Kasat Reskrim Polresta Pontianak, Kompol Antonius Trias Kuncorojati, mengatakan bahwa, pelaku ditangkap setelah orang tua korban membuat laporan ke Polresta Pontianak atas kasus persetubuhan yang dialami anak perempuannya pada Kamis (21/11/2024).

“Saat kita melakukan penyelidikan, MY tidak ada di Pontianak. Dia ke Bengkayang melarikan diri setelah mengetahui dirinya dilaporkan ke polisi,” ungkap Trias, pada Selasa (17/12/2024).

Selama pelariannya, pelaku sempat bersembunyi di kandang babi di Bengkayang. Hasil koordinasi dengan Satreskrim Polres Bengkayang, akhirnya keberadaan MY diketahui dan berhasil ditangkap.

“Dari hasil interogasi sementara pada saat penangkapan, jadi pelaku melakukan persetubuhan pertama di rumah tepatnya di ruang tengah dengan modus mengiming-imingi uang Rp 50 ribu agar mau melakukan persetubuhan,” jelasnya.

Tak hanya sekali, pelaku kembali melakukan aksi bejatnya di rumah dengan modus memberi uang.

“Ke dua (kalinya) juga dilakukan di TKP yang sama, dengan modus membangunkan korban saat tidur, lalu diberikan uang sebesar Rp 100rbu,” ujarnya.

Pelaku kini dijerat Pasal 81 Undang-Undang Perlindungan Anak dan Pasal 6 Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual.

“Pelaku terancam hukuman 15 tahun penjara,” tegas Kompol Trias. (Lid)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Masuk Shortlist Oscar 2025

KalbarOnline – Ada 15 dari 85 film diumumkan The Academy of Motion Picture Arts and…

10 minutes ago

3 Fitur Baru WhatsApp yang Dirilis 2024, Sudah Coba?

KalbarOnline – Aplikasi pesan instan WhatsApp semakin berupaya menjaga privasi dan kemudahaan penggunaan. Salah satu…

39 minutes ago

Pemprov Kalbar Dukung Penambahan Frekuensi Penerbangan Singkawang – Jakarta

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar mendukung penambahan frekuensi penerbangan rute Singkawang - Jakarta…

51 minutes ago

Pemprov Kalbar Dorong Pengembangan Cross Border Tourism di Perbatasan Kalbar-Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Disporapar Kalbar terus mendorong sektor pariwisata di…

52 minutes ago

Tayang Januari 2025, Berikut Sinopsis Film Pengantin Setan

KalbarOnline - Film terbaru dari MVP Pictures berjudul Pengantin Setan bakal tayang mulai 16 Januari…

1 hour ago

Raih APBD Award, Pontianak Jadi 1 dari 5 Kota Terbaik Nasional dengan Rasio Belanja Terhadap Pendapatan Tertinggi

KalbarOnline, Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menjadi satu di antara lima kota terbaik se-Indonesia…

1 hour ago