Rangkaian Ultah ke-75, Edi Suryanto Apresiasi PDGI Gelar Pemeriksaan Gigi Gratis

KALBARONLINE.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Edi Suryanto memberikan apresiasi kepada Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) yang telah menyelenggarakan kegiatan Pontianak Gigi Fun Run dalam rangkaian perayaan ulang tahunnya yang ke-75.

Tak hanya itu, inisiatif PDGI melibatkan masyarakat dalam kegiatan sosial yang bermanfaat seperti pemeriksaan kesehatan gratis ini dinilai dapat meningkatkan kesadaran soal kesehatan gigi di tengah masyarakat.

“Ini adalah momentum yang luar biasa, melibatkan banyak masyarakat dan memberikan manfaat nyata bagi semua,” ujarnya saat menghadiri Pontianak Gigi Fun Run di Halaman Taman Budaya, Minggu (02/02/2025) pagi.

Baca Juga :  Edi Suryanto Serahkan Sepeda Listrik ke Pencukur Rambut Disabilitas

Lebih lanjut, Edi mengungkapkan harapannya agar kegiatan serupa dapat dikolaborasikan dengan program pemerintah kedepannya.

“Saya pikir ini bisa dikolaborasikan dengan pemerintah, terutama dengan program pemeriksaan kesehatan gratis yang digagas oleh presiden. Pemeriksaan kesehatan umum dan gigi sangat penting karena masalah gigi sering menjadi sumber penyakit,” pungkasnya.

Baca Juga :  Thamrin Usman Nyatakan Siap Maju Dalam Pilgub 2018

Melalui rangkaian ulang tahun ke-75 PDGI ini, diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan kerja sama antara PDGI dan pemerintah dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat secara menyeluruh. (Jau)

Comment