Categories: NasionalPontianak

Oditur Militer Pontianak Musnahkan Barang Bukti, Ada Senpi

KalbarOnline, Pontianak – Oditur Militer II-06 Pontianak melakukan pemusnahan barang bukti perkara pidana prajurit TNI. Pemusnahan dilakukan di halaman kantor Oditurat Militer II-06 Pontianak, Jalan Gusti Sulung Lelanang, Kota Pontianak, Senin (02/10/2023).

Adapun barang bukti yang dimusnahkan merupakan hasil dari tiga perkara pidana dan para pelaku telah dijatuhkan sanksi hukuman.

Orjen TNI didampingi Pangdam XII/Tanjungpura dan pejabat TNI lainnya, sedang memegang barang bukti perkara pidana militer. (Foto: Indri)

Barang bukti perkara pertama yaitu satu pucuk senjata api merk makarov warna silver, satu buah magazen warna silver, 12 buah munisi kaliber 32 mm dan satu buah tas kulit merk Condoth.

Kemudian barang bukti perkara kedua yaitu 12.563 botol minuman keras beralkohol dengan berbagai merk, dan 49.960 bungkus rokok merk double happiness.

Sementara barang bukti perkara ketiga yaitu satu unit handphone merk Oppo A37, satu unit handphone merk Iphone 7, dan satu botol kecil bekas minyak lintah hitam papua.

Pemusnahan barang bukti dengan beberapa cara mulai dari dipotong hingga dibakar. (Foto: Indri)

Oditur Jenderal (Orjen) TNI, Laksda TNI Nazali Lempo memastikan, semua barang bukti yang tersita saat proses pengadilan akan dimusnahkan semua.

“Saya yakinkan dan pastikan tidak ada satupun barang bukti yang tertukar maupun dialihfungsikan dan itu sesuai dengan putusan pengadilan,” tegasnya.

Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan juga menyatakan, apabila ada anggota yang melanggar aturan akan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainna di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

53 minutes ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

2 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

2 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

2 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

2 hours ago