Optik ASRI Resmi Beroperasi, Maria Fransisca: Pentingnya Pelayanan Kesehatan Mata di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara – Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten (Dinkes KB) Kabupaten Kayong Utara, Maria Fransisca Antonelly Schoggers meresmikan Optik Alam Sehat Lestari (ASRI) yang berlokasi di Kecamatan Sukadana, pada Selasa, (30/04/2024).

Dalam sambutannya, Maria Fransisca menyampaikan, keberadaan optik ASRI menjadi langkah penting dalam meningkatkan pelayanan kesehatan, khususnya kesehatan mata bagi masyarakat Kayong Utara.

“Mengingat betapa pentingnya pelayanan kesehatan yang berkualitas bagi masyarakat, Optik ASRI merupakan langkah penting dalam memberikan  layanan kesehatan mata yang berkualitas yang dapat diakses oleh masyarakat,” sebutnya.

Untuk itu lanjutnya, pemerintah daerah mengapresiasi komitmen Yayasan ASRI dalam telah memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, melengkapi yang telah disediakan pemerintah, sekaligus konservasi lingkungan di wilayahnya.

“Jarang sekali ada suatu lembaga yang memperhatikan kesehatan sekaligus pelestarian alam. Kita beruntung ada ASRI di tengah-tengah kita,” ungkap Maria Fransisca.

Selain itu, peresmian Optik ASRI ini merupakan hasil kerja sama dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, pihak swasta dan tenaga medis.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Yayasan ASRI Kalimantan, Ar Indra mengapresiasi kerjasama tersebut. Ia berharap mendapat dukungan dari semua pihak untuk meningkatkan akses pelayanan kesehatan dan menjaga alam tetap lestari di Kayong Utara.

“Saya mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah bekerja sama dan mendukung kami hingga kami dapat meresmikan Optik ASRI ini. Semoga ini dapat mendukung kami untuk meningkatkan akses pelayanan kesehatan dan menjaga alam tetap lestari di Kayong Utara,” ujarnya.

Lebih lanjut, Indra menjelaskan, bahwa Optik ASRI juga menerapkan skema diskon eko status. Bagi masyarakat yang menjaga hutan dengan baik, mereka dapat menikmati layanan dengan biaya yang lebih terjangkau.

“Sama seperti pelayanan di klinik, di optik ini masyarakat juga dapat membayar non tunai menggunakan bibit, kerajinan tangan atau kotoran sapi,” jelasnya.

Pada peresmian ini, ASRI juga menyediakan pelayanan gratis untuk masyarakat yang hadir berupa pemeriksaan mata, cek kesehatan umum dan pembagian kacamata. Dengan adanya Optik ASRI, diharapkan masyarakat Kayong Utara dapat lebih mudah mengakses layanan kesehatan mata yang berkualitas. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

4 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

6 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

6 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

6 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

6 hours ago