KalbarOnline, Putussibau – Laporan dari Tim Advokasi dan Hukum Koalisi Menyala atas dugaan narasi berita hoax di Facebook milik Ketua DPC Partai Demokrat dan Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kapuas Hulu pada hari Rabu 11 September 2024, kini telah ditindaklanjuti oleh Satreskrim Polres Kabupaten Kapuas Hulu.
Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan melalui Kasat Reskrim IPTU Rinto Sihombing membenarkan, telah menerima laporan dari Tim Hukum Koalisi Menyala (bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat-Oktavianus Wawa) yang disampaikan oleh Banjier dan M Dahar.
“Laporan yang disampaikan tim hukum koalisi Menyala ke Satreskrim Polres Kapuas Hulu tersebut berkaitan dengan narasi di akun Facebook milik Ketua DPC Partai Demokrat dan Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kapuas Hulu yang diduga berisikan narasi hoax,” ucapnya ketika dikonfirmasi KalbarOnline.com, Kamis (12/09/2024).
“Laporan ini kami tindaklanjuti dan masih dalam proses penyelidikan,” lanjut IPTU Rinto Sihombing.
Setelah itu, Polres Kapuas Hulu kata dia juga akan memanggil pihak-pihak yang dilaporkan untuk dimintai keterangannya.
“Nanti kami akan memanggil dan mengundang banyak pihak untuk memberikan klarifikasi. Hasil dari klarifikasi itulah untuk menentukan apakah peristiwa tersebut masuk tindak pidana atau bukan,” kata Rinto.
“Jadwal pemanggilan berbagai pihak, sedang kami susun,” ungkapnya. (Haq)
KalbarOnline, Putussibau – Polres Kapuas Hulu menggelar apel pergeseran pasukan sekaligus pengecekan sarana dan prasarana…
KalbarOnline, Azerbaijan - Pemerintah Indonesia melalui Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia, Hashim Djojohadikusumo berhasil memikat…
KalbarOnline, Ketapang - Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Trans Kalimantan, tepatnya di daerah…
KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu "Pawai Astagune Raksasa…
KalbarOnline, Ketapang - Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Donatus Franseda menghadiri senam massal dalam rangka…
KalbarOnline, Ketapang - Dewan Pertimbangan Partai Golkar Ketapang, Martin Rantan menegaskan, pasangan calon bupati dan…