Sekda Kapuas Hulu Apresiasi APH Perangi Kejahatan Termasuk Narkotika

KalbarOnline, Putussibau – Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini turut hadir dalam acara pemusnahan barang bukti di Kejaksaan Negeri Kapuas Hulu, Rabu (15/10/2024).

Zaini dalam kesempatan itu memberikan apresiasi kepada Kejari Kapuas Hulu atas langkah-langkah efektif yang diambil dalam menegakkan hukum, terutama dalam memberantas kejahatan narkoba.

Ia juga mengajak semua pihak untuk terus meningkatkan pengawasan dan kerja sama dalam upaya menekan peredaran narkoba di wilayah Kapuas Hulu.

Baca Juga :  Seorang Buruh Sawit PT PIP Ditemukan Tewas, Ternyata Pembunuhnya Adalah

“Pemusnahan barang bukti ini merupakan bentuk komitmen serius dari aparat penegak hukum (APH), termasuk Polres Kapuas Hulu dan TNI dalam memerangi berbagai bentuk kejahatan yang terjadi di daerah tersebut, khususnya narkotika,” katanya.

Baca Juga :  Gagalkan Penyelundupan Narkoba Ratusan Kilogram Asal Malaysia, Ini Keterangan Kepala BNNP Kalbar

“Dengan tindakan tegas ini, diharapkan para pelaku kejahatan mendapat efek jera, dan peredaran narkotika di wilayah Kapuas Hulu dapat ditekan,” ungkap Sekda Zaini lagi. (Haq)

Comment