Categories: KesehatanPontianak

Peran Penting Perdami Tingkatkan Kualitas Kesehatan Mata di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri pelantikan pengurus Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (Perdami) Kalimantan Barat periode 2022 – 2025 di Hotel Mercure Pontianak, Minggu (29/10/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum Pusat Perdami, Budu, hadir secara langsung untuk pengambilan janji pengurus Perdami Kalbar.

Pj Gubernur Kalbar dalam sambutannya menyampaikan, Pemerintah Provinsi Kalbar menyambut baik dan mengucapkan terima kasih kepada pengurus Perdami Kalbar yang telah menyelenggarakan kegiatan ini dan mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus Perdami Kalbar.

Harisson mengakui, jika selama ini Perdami Kalbar sudah sangat baik dan banyak melakukan kegiatan-kegiatan bakti sosial sampai ke hulu-hulu daerah perbatasan Malaysia yang sangat terpencil.

“Kami berharap, Perdami Kalimantan Barat dapat berkiprah lebih baik lagi, saya juga berharap agar Perdami dapat terus mengawal, terwujudnya komitmen bersama dalam mencegah dan menanggulangi masalah kesehatan khususnya mengenai indera penglihatan di Kalimantan Barat,” tuturnya.

Sebagai informasi, Perdami adalah organisasi profesi dokter spesialis mata yang sampai saat ini beranggotakan dokter mata dari seluruh Indonesia. Organisasi ini didirikan di Jakarta pada tanggal 5 Juli 1964, dengan tujuan meningkatkan kualitas kesehatan mata rakyat Indonesia, mengembangkan Ilmu Penyakit Mata (oftalmologi) dan kemampuan dokter mata sesuai dengan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta meningkatkan kesejahteraan anggota Perdami.

Selain itu. Perdami juga bertujuan untuk menjadi organisasi yang profesional, yang dapat berperan dalam pengembangan dunia oftalmologi serta dapat mendukung seluruh program yang dicanangkan pemerintah dan Perdami.

Saat ini, kabupaten yang belum memiliki spesialis mata adalah Kabupaten Bengkayang, Melawi, Sekadau, Putussibau dan Kayong Utara. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

8 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

8 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

8 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

8 hours ago