Warga Desa Kampung Baru Gelar Aksi Damai di Kantor Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Ratusan orang masyarakat Desa Kampung Baru menggelar aksi damai di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (20/4).

Aksi masyarakat ini guna meminta adanya perhatian dari pemerintah daerah terkait adanya dugaan penggelapan Dana Desa dan masalah tapal batas.

Para peserta aksi, membawa kertas bertuliskan mosi tidak percaya terhadap Kades Rian Martin.

Baca Juga :  AGRA Kalbar Inginkan Dua Orang Yang Ditahan Segera Dibebaskan

“Kami ini banyak sekali masalah di desa. Aksi ini, supaya pemerintah bisa memberikan perhatian terhadap desa kami. Karena selama ini pembangunan di desa tidak ada, baru imbal swadaya ini katanya tapi tak ada juga,” kata seorang masyarakat dalam aksi, Setiansyah.

Baca Juga :  Kapolres Kubu Raya Pimpin Langsung Pemadaman Kebakaran Lahan Gambut di Dusun Mulyorejo

Demo tersebut dikawal ketat oleh Kepolisian sektor Sei Raya dan Polresta Pontianak. (Fai)

Comment