Sejumlah Warga Sukadana Keluhkan Air Bersih

Di kesempatan yang sama, saat dikonfirmasi awak media pada salah satu warga Desa Sutra, Kecamatan Sukadana disebutkan, air bersih memang mengalir dua kali dalam seminggu.

“Saya kurang tau juga untuk daerah lain, namun di rumah saya kompleks Villa Anugerah Dua, Jalan Bhayangkara (Kecamatan Sukadana, red) memang benar, air bersih jarang mengalir, bahkan saya harus memakai mesin sedot air,” kata Jepri kepada awak media.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Sementara itu, Kepala Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Air Bersih Dinas PUPR Kayong Utara, Hermawan mengatakan, untuk dibeberapa tempat diberlakukan jadwal buka tutup.

Baca Juga :  Lantik 28 Anggota BPD, Bupati Citra: Tegaskan Sinergi Dalam Membangun Desa

“Iya pak, untuk di beberapa tempat, kami berlakukan jadwal buka tutup berkenaan dengan kondisi debit air tidak dapat melayani daerah yang jauh dan sudah kami informasikan juga,” jelas Hermawan lewat pesan WhatsApp kepada awak media. (Santo)

Comment