MARTAPURA – Calon Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur Lanosin Hamzah mengajak seluruh masyarakat, terutama generasi milenial, untuk terus melestarikan budaya dan warisan nenek moyang yang ada di OKU Timur.
Menurut Enos, Lanosin Hamzah biasa disapa, ada banyak budaya dan warisan leluhur di OKU Timur yang mulai kehilangan tempat di hati masyarakat. Karenanya, Enos mengajak masyarakat untuk terus merawat dan melestarikan budaya lokal.
“Hari Batik Nasional yang jatuh setiap tanggal 2 Oktober harus dijadikan momentum bagi masyarakat OKU Timur, terutama generasi milenial, untuk merawat dan melestarikan budaya dan warisan yang ditinggalkan oleh nenek moyang kita,” imbau Enos melalui keterangan tertulisnya, Jumat (2/10).
Tak sekadar pernyataan, Enos yang berpasangan dengan Adi Nugraha Purna Yudha di Pilkada OKU Timur turut memberikan contoh. Dalam berbagai kegiatan, Enos selalu mengenakan beragam produk khas OKU Timur, seperti Songket Gunung Batu.
Menurut Enos, OKU Timur sebenarnya memiliki beragam produk batik, atau produk khas lainnya yang bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun, sejumlah keunggulan tersebut belum dimanfaatkan secara maksimal.
Bersama Calon Wakil Bupati Adi Nugraha Purna Yudha, Enos merancang sejumlah program unggulan untuk membuat OKU Timur semakin maju di semua sektor. Di sektor perekonomian, misalnya, pasangan nomor urut satu itu ingin meningkatkan perekonomian berbasis kerakyatan, seperti menyentuh pelaku UMKM.
Karenanya, Enos berkomitmen untuk memperbanyak dan mengembangkan kualitas pelaku UMKM, terutama yang memproduksi produk khas OKU Timur, agar produk yang dihasilkan bisa memiliki daya saing. “Saatnya kita bersatu wujudkan OKU Timur yang maju dan mulia. Ini sesuai dengan rencana Enos-Yudha untuk semakin memajukan OKU Timur, menyejahterakan masyarakatnya, serta menjadikan warga semakin mulia untuk budi pekerti dan akhlaknya,” tegas Enos.
Comment