Ini Penyebab Minibus Terbalik di Km 16 Jalan Sekadau – Sintang

KalbarOnline, Sekadau – Sebuah minibus mengalami kecelakaan tunggal, di Jalan Sekadau – Sintang Km 16, Dusun Gonis Butun, Desa Gonis Tekan, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Jum’at (12/1) lalu.

Kepala Pos Polisi Simpang 4 (empat) Kayu Lapis Polres Sekadau, Brigadir Alexander Aldo mengungkapkan bahwa mobil dari arah Sanggau menuju Melawi yang dikendarai sdr Aribudi Wibowo.

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Mobilnya terbalik, penyebab kecelakaan diketahui bahwa korban dalam keadaan mengantuk,” terangnya.

Baca Juga :  Kapolda Imbau Masyarakat Melapor Jika Harga Tiket Menggila

Anggota Pospol Simpang 4 Kayu Lapis bersama warga sekitar melakukan evakuasi terhadap korban dan kendaraan tersebut, sehingga tidak menimbulkan kemacetan.

Baca Juga :  Bupati Sekadau Terima Penghargaan WTP dari Menkeu RI

“Untuk korban sendiri, tidak mengalami luka, hanya saja mengalami trauma,” tukasnya. (Mus)

Comment