Peringatan Hari Juang TNI AD, Kodim 1203 Ketapang Gelar Upacara Ziarah dan Tabur Bunga
KalbarOnline, Ketapang – Kodim 1203 Ketapang memperingati Hari Juang TNI AD dengan menggelar upacara ziarah Rombongan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Tanjungpura di jalan Brigjend Katamso Kelurahan Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan, Selasa (14/10/2020).
Hari yang paling bersejarah bagi TNI AD tersebut terlahir dari peristiwa heroik para pendahulu TNI AD bersama-sama rakyat bertempur mempertahankan wilayah Ambarawa pada tanggal 15 Desember 1945 lalu. Peristiwa inilah yang akhirnya dijadikan momentum HUT TNI AD.
Upacara ziarah rombongan tersebut dipimpin oleh Danramil 1203-12 Matan Hilir Selatan (MHS), Kapten Chb Saudi yang diikuti oleh para Perwira staf, Bintara, Tamtama Kodim 1203 Ketapang, Kompi-3 Yonmek 643/Wns, serta para pengurus Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLVII Kodim 1203 yang tersusun dalam pasukan upacara.
Upacara ziarah rombongan yang berlangsung dengan tertib dan khidmat, diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan oleh segenap peserta upacara yang dipimpin oleh Pimpinan rombongan.
Selanjutnya, untuk mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan dilaksanakan Mengheningkan Cipta dan peletakan karangan bunga pada Tugu Makam Pahlawan.
Usai pelaksanaan Ziarah Rombongan, Komandan Kodim 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa melalui Kapten Chb Saudi mengatakan bahwa, Hari Juang TNI AD yang dulunya dikenal dengan Hari Juang Kartika adalah tonggak sejarah bagi TNI, khususnya bagi anggota TNI AD.
“Selain sebagai tonggak sejarah, peringatan Hari Juang TNI AD juga diharapkan mampu menjadi penyemangat bagi para prajurit dari semua satuan yang ada termasuk untuk melaksanakan tugas masing-masing dalam mempertahankan NKRI,” ujarnya.
Comment