Idul Fitri 1438 H, Pemkab Sintang Gelar Takbiran Keliling

KalbarOnline, Sintang – Memeriahkan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1438 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang bersama Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Sintang menggelar Pawai Taaruf yang dirangkai dengan Takbiran Keliling.

Pawai Taaruf dilepas langsung oleh Bupati Sintang, Jarot Winarno beserta anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di depan Rumah Jabatan Bupati Sintang, Sabtu 24 Juni 2017, lalu. Hal ini disampaikan Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Sintang, Kurniawan saat dijumpai diruang kerjanya.

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Pawai takbiran keliling menggunakan kendaraan roda empat dan roda dua. Rute Pawai Ta’aruf dan takbiran keliling akan dimulai keberangkatannya dari Pendopo Bupati Sintang, yang dilepas oleh Bupati Sintang beserta Forkopimda Kabupaten Sintang. Yang menggunakan kendaraan roda empat agar menghias kendaraannya yang bernuanasa Islami, dilengkapi dengan pengeras suara dan melafadzkan tabir sepanjang rute pawai. Sedangkan yang menggunakan roda dua menyesuaikan kondisi yang ada. Seluruh peserta wajib mengikuti pawai takbiran hingga selesai secara tertib dan menjaga keamanan diri masing-masing. Khusus peserta kendaraan roda empat, akan dinilai oleh panitia dan akan mendapat hadiah berupa uang pembinaan yang diumumkan pada saat sebelum Sholat Idul Fitri di lapangan Kodim Sintang,” jelas Kurniawan.

Baca Juga :  Hadiri Tabligh Akbar BKMT Kajang Baru, Bupati Jarot Ingatkan Pentingnya Peran Perempuan Dalam Pengembangan Akhlak

“Seluruh peserta pawai takbiran keliling sudah hadir 15 menit sebelum pawai dimulai. Diharapkan partisipasi seluruh ormas Islam, lembaga pendidikan Islam, masjid dan umat muslim serta muslimat di Kota Sintang dan sekitarnya untuk mengikuti pawai takbiran keliling tersebut. Pihak Pemkab Sintang akan mengkoordinasikan rencana Pawai Taaruf tersebut kepada pihak Kepolisian Resort (Polres) Sintang guna dapatkan pengawalan. Ini agar dalam pelaksanaannya tidak ada hambatan, kondusif dan berjalan lancar,” tambah Kurniawan. (Sg/Hms)

Comment