Tingkatkan Sinergitas Polri-TNI di Mempawah, AKBP Sudarsono dan Jajaran Sambangi Markas Kodim 1201

KalbarOnline, Mempawah – Dalam rangka meningkatkan sinergitas Polri dan TNI di Kabupaten Mempawah, Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono melakukan silaturahmi ke Markas Kodim 1201/Mpw yang berlokasi di Jalan Raden Kusno, Kelurahan Terusan, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah, Senin (01/05/2023).

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Mempawah turut didampingi oleh Wakapolres Mempawah, Kompol Sutrisno, para PJU Polres Mempawah serta Kapolsek Mempawah Hilir, AKP Amren Lumban Siantar.

IKLANSUMPAHPEMUDA

“Kegiatan kunjungan ini dalam rangka silaturahmi kepada Dandim 1201/Mempawah, Letkol Inf Daru Cahyo Alam beserta jajaran danramil,” terang kapolres melalui Perwira Urusan Hubungan Masyarakat (Paur Humas) Polres Mempawah, Bripka Susworo Putu Sastro kepada awak media.

Silaturahmi dan ramah tamah Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono bersama Dandim 1201/Mph, Letkol Inf Daru Cahyo Alam di Makodim 1201/Mph. (Foto: Polres Mempawah)
Silaturahmi dan ramah tamah Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono bersama Dandim 1201/Mph, Letkol Inf Daru Cahyo Alam di Makodim 1201/Mph. (Foto: Polres Mempawah)

Kedatangan Kapolres Mempawah beserta jajaran sekitar pukul 08.30 WIB tersebut pun langsung disambut oleh Dandim 1201/Mph, Letkol Inf Daru Cahyo Alam, Danramil 01/Jongkat, Kapten Inf Ary Cahyono, Danramil 02/Sungai Pinyuh, Kapten Inf Bambang Rusyianto, Danramil 03/Mempawah Hilir, Kapten Inf Hendro Pornomo dan Danramil 05/Toho, Kapten Czi Kiki Gunawan.

Baca Juga :  Polres Mempawah Gelar FGD Pembekalan Kepada Seluruh Bhabinkamtibmas Mengenai Dana Desa, Ini Pesan Kapolres

Dalam kesempatan itu, Kapolres Sudarsono turut mengucapkan selamat hari ulang tahun ke-45 kepada Dandim Daru Cahyo Alam yang kemudian dirangkai dengan peniupan lilin dan pemotongan kue.

“Silaturahmi tersebut ditutup dengan melaksanakan ramah tamah dengan ngopi bareng serta foto bersama,” kata Bripka Susworo.

Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono dan jajaran berfoto bersama Dandim 1201/Mph, Letkol Inf Daru Cahyo Alam dan jajaran, di Markas Kodim 1201/Mpw, Senin (01/05/2023). (Foto: Polres Mempawah)
Kapolres Mempawah, AKBP Sudarsono dan jajaran berfoto bersama Dandim 1201/Mph, Letkol Inf Daru Cahyo Alam dan jajaran, di Markas Kodim 1201/Mpw, Senin (01/05/2023). (Foto: Polres Mempawah)

Sebagaimana pesan kapolres, dengan adanya kunjungan ini, diharapkan hubungan TNI-Polri, khususnya di Kabupaten Mempawah akan semakin solid kedepannya.

Baca Juga :  Brin dan Komis VII DPR RI Gelar Sosialisasi Teknik Proses Pengolahan Tepung Pisang di Mempawah

“Bahwa kegiatan kunjungan Kapolres Mempawah beserta PJU Polres Mempawah di Makodim 1201/Mpw dalam rangka silaturahmi TNI-Polri. Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan hubungan TNI/Polri semakin solid,” katanya.

“Perlu kiranya dilakukan kegiatan silaturahmi secara rutin sampai di tingkat koramil dan babinsa/bhabinkamtibmas,” kata Bripka Susworo menambahkan pesan Kapolre Mempawah.

Rangkaian kegiatan kunjungan Kapolres Mempawah beserta anggota ini selesai pada pukul 10.00 WIB. Pertemuan berlangsung dengan aman dan lancar. (FikA)

Comment