KalbarOnline, Pontianak – Sekolah Menengah Atas (SMA) Santo Petrus Pontianak, berhasil menjadi juara kategori pelajar pada Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar 2023 yang digelar di Aming Coffee Galeri Hasil Hutan, Kota Pontianak, Sabtu (02/03/2023).
SMA Santo Petrus menjadi kampiun, setelah menumbangkan SMA Kristen Immanuel dalam pertandingan 3 babak yang berlangsung sengit.
Dalam 3 laga yang dijalani keduanya, sempat terjadi saling balas sehingga skor menjadi 1-1.
Namun pada laga terakhir, SMA Kristen Immanuel Pontianak harus merelakan gelar juara kepada SMA Santo Petrus Pontianak.
Kategori pelajar Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar ini diikuti 25 sekolah di Kota Pontianak dan Kubu Raya. Setiap tim yang mewakili sekolah itu menjalani babak penyisihan sejak Jumat (01/09/2023) pagi, untuk memperebutkan total hadiah Rp 10 juta.
Sebagai informasi, Turnamen Mobile Legends Piala Gubernur Kalbar 2023 ini merupakan rangkaian dari agenda Kalbar Award 2023. Turnamen ini digelar Esport Jurnalis Pontianak berkolaborasi dengan Aming Coffee.
Kejuaraan ini didukung oleh Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalbar, Bank Kalbar, Aming Coffee, Pertamina, PT Cita Mineral Investindo (CMI), PT Well Harvest Winning (WHW), Superchallange dan Pristine, Cemerlang Pentasindo, Apple Service Podomoro, SMC Pontianak, dan PT Ratu Intan Mining (RIM). (Jau)
Comment