KalbarOnline – Gebrakan baru kembali dihadirkan Apple lewat rilis developer beta iOS 18.2.
Berbagai fitur menarik yang siap membuat pengalaman pengguna semakin canggih dibawa dalam pembaharuan kali ini.
iOS 18.2 juga memperluas dukungan Apple Intelligence ke lebih banyak negara berbahasa Inggris, seperti dikutip dari 9to5mac, Jumat (25/10/2024).
Menuju peluncuran penuh di akhir tahun, iOS 18.2 mengenalkan beberapa inovasi seru, di antaranya:
- Genmoji dan Image Playground: Emoji custom bisa langsung dibuat dari keyboard atau gambar kreatif menggunakan teks di Image Playground.
- ChatGPT di Siri & Writing Tools: Siri bisa melempar tugas ke ChatGPT untuk membantu menjawab permintaan yang agak rumit, seperti membuat itinerary perjalanan.
- Visual Intelligence di iPhone 16: Kamera bakal lebih pintar dengan fitur ini. Caranya, tekan lama Camera Control pada layar kunci, kemudian bisa langsung dapat informasi tentang objek yang kamu foto.
Seperti diketahui, Apple Intelligence hanya tersedia dalam bahasa Inggris AS di iOS 18.1.
Sementara itu, di iOS 18.2 dukungan bahasa diperluas ke Australia, Kanada, Selandia Baru, Afrika Selatan, dan Inggris.
Bahasa di iPhone-mu bisa diubah ke salah satu yang didukung buat mencoba fitur-fiturnya, jika ada di luar wilayah tersebut.
Ada juga fitur baru bernama Describe your change. Pengguna bisa memberikan permintaan spesifik, seperti “Bikin teks ini terdengar lebih semangat!”
ChatGPT di iOS terbaru itu pun terintegrasi di Writing Tools. Pengguna bisa menggunakan Compose with ChatGPT untuk membantu menulis konten.
Dengan segala bocoran soal fitur terbaru tersebut, Apple belum memberikan informasi soal tanggal resmi untuk rilis publik iOS 18.2. Mereka hanya menjanjikan bakal keluar sebelum akhir tahun ini. (*)
Comment