KalbarOnline, Sekadau – Persatuan Perawat Nasional Indonsia (PPNI) Kabupaten Sekadau mengirimkan kontigennya, pada kegiatan peringatan HUT PPNI Kalbar yang ke 43 di Kabupaten Kapuas Hulu pada 19-22 Juli mendatang.
Namun sebelum keberangkatan, PPNI Kabupaten Sekadau terlebih dahulu menemui Wakil Bupati Sekadau Aloysius demi meminta dukungan dari pemerintah daerah. Wabup menyambut kedatangan para kontigen PPNI Sekadau diruang rapatnya, Senin (17/7).
Pada pertemuan tersebut, Wabup berharap agar kontingen dapat menjaga nama baik daerah mengingat kegiatan ini tidak hanya membawa nama PPNI Sekadau saja namun juga daerah.
“Yang pastinya saya sangat mendukung, dan juga berharap agar kontingen dapat meraih hasil terbaik dalam kegiatan kali ini,” ujarnya.
Wabup juga memberikan restunya kepada Kontingen PPNI Kabupaten Sekadau serta mengingatkan agar kontingen tetap menjaga kesehatan masing-masing.
Kegiatan yang berlansgung di Kabupaten Kapuas Hulu ini akan diikuti oleh 14 kontingen dari 14 kabupaten kota di Kalimantan Barat. Ketua PPNI Kabupaten Sekadau Subagiyo mengungkapkan, kegiatan peringatan HUT PPNI tingkat provinsi ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh Dewan Pengurus Wilayah PPNI Provinsi Kalimantan Barat.
“Kali ini PPNI Sekadau mengutus 47 anggota yang akan berlaga dibeberapa cabang olah raga dan kegiatan temu ilmiah. Tentunya kita berharap kontingen dapat memberikan hasil positif dalam kegiatan ini, namun pada hakikatnya kegiatan ini adalah merupakan media konsolidasi antar perawat se-Kalimantan Barat mengingat Perawat Indonesia masih banyak memiliki pekerjaan rumah dalam rangka meningkatkan profesinalisme dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” jelasnya.
Ia juga mengatakan, terdapat tiga cabang olah raga yang akan di lombakan pada peringatan HUT PPNI ke-43 kali ini yaitu futsal putra, badmiton beregu putra dan tenis meja putra puteri. Selain cabang olah raga, diselengarakan pula nursing expo, dalam kegiatan ini menjadi salah satu promosi potensi daerah kepada kabupaten lain.
“Makanya kami juga membawa berbagai macam hasil kreatifitas masyrakat kabupaten Sekadau yang nantinya akan kami pamerkan dalam kegiatan tersebut,” tambah Ketua Kontingen Keberangkatan PPNI Kabupaten Sekadau Rahmat Sumita.
“Kami juga mengucapkan banyak terimakasih kepada bapak bupati yang telah banyak mensupport PPNI Kabupaten Sekadau, terutamanya dukungan dalam bentuk pendanaan kegiatan. Pemda secara khusus mengangarkan biaya kepada kami agar dapat mengikuti kegiatan seperti ini, karena untuk anggaran kegiatan tidak bersumber dari iuran anggota melainkan anggaran yang tersedia dari bagian Kersejahteraan Rakyat Pemerintah Kabupaten Sekadau,” pungkasnya. (Mus)
Comment