Dilantik Sebagai Mabicab Pramuka Sambas, Bupati Tegaskan Narkoba Musuh Bersama

KalbarOnline, Sambas – Bupati Sambas, H Atbah Romin Suhaili Lc, mengungkapkan keresahannya terhadap kondisi Sambas terkini.

“Isu lingkungan dan tumbuh kembang remaja harus turut mendapat perhatian semua komponen, termasuk gerakan pramuka,” ungkapnya saat memberikan sambutan sebagai Ketua Majelis Pimpinan Cabang Gerakan Pramuka Sambas, kepengurusan masa bhakti 2016-2021, di Aula Utama Kantor Bupati Sambas.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Atbah menegaskan, Pramuka harus terlibat langsung dalam memerangi narkoba dan pencemaran lingkungan.

Hal itu disampaikannya usai dilantik sebagai Ketua Mabicab Gerakan Pramuka Kabupaten Sambas oleh Ketua Kwarda Provinsi Kalbar.

“Gerakan Pramuka merupakan gerakan yang sudah lama berkarya untuk Indonesia. Saya mengapresiasi gerakan pramuka, dan mengajak untuk membangun Kabupaten Sambas,” ujarnya.

Atbah dengan tegas meminta Gerakan Pramuka dibawah binaannya, harus mampu menjadi agen perubahan positif Kabupaten Sambas.

Baca Juga :  Bawa Kabur Uang Puluhan Juta, Sopir PT Arjuna Pontianak Berhasil Ditangkap di Bandara Supadio

“Gerakan adalah untuk keberkahan. Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sambas menginginkan gerakan Pramuka yang peduli dengan kebersihan sungai, gerakan Pramuka Kabupaten Sambas awasi sungai kita dari pengrusakan,” tegas Atbah.

Isu strategis lainnya yang diingatkan Atbah terhadap gerakan pramuka, adalah bahaya peredaran narkoba yang banyak mengincar semua kalangan, terutama generasi muda.

Dia dengan tegas mewanti-wanti gerakan pramuka menjauhi diri dari narkoba.

“Negara kita sedang darurat narkoba, gerakan pramuka harus bisa menjadi bagian dari penangkalnya,” pintanya.

Selain itu, Bupati mengharapkan gerakan pramuka mampu membangun komunikasi pendidikan kerja tim. Menurut dia hal ini penting untuk membangun karakter generasi muda saling bahu membahu, bukan untuk saling jatuh menjatuhkan.

“Gerakan pramuka sangat tepat, pantas, cocok untuk memberikan kepedulian terhadap lingkungan, memerangi narkoba, dan membangun kerjasama sebagai sebuah tim, kekompakan. Pramuka harus membantu negara membentuk negara kuat dengan hadirnya generasi muda yang kuat,” paparnya.

Baca Juga :  Bupati: Kita harus Lebih Semangat Lagi Untuk mendukung Program Ekspor Pangan

Sementara Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi Kalbar, H Suryadi MS Ssos MSI, dalam sambutannya menegaskan peduli lingkungan menyiratkan pada prinsip gerakan pramuka cinta alam dan lingkungan.

Dengan lugas, Suryadi menyebutkan bahwa Pramuka telah banyak memberikan aksi nyata dan kepedulian pada isu-isu pembangunan.

“Ini semua adalah bagaimana kita mau berkomitmen dan amanah dengan komitmen. Saya yakin jika semua komponen masyarakat mulai dari pejabat hingga ketingkat masyarakat paling bawah berkomitmen, keberhasilan akan banyak kita raih,” pungkasnya. (Mur/Hms)

Comment