Bersama Membangun Kalbar, Sutarmidji – Ria Norsan Optimis Wujudkan Provinsi Kapuas Raya

KalbarOnline, Pontianak – Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengatakan bahwa dirinya bersama Ria Norsan akan berbagi tugas dengan baik jika terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat pada Pilkada serentak 2018 mendatang.

Untuk itu, ia akan membagi tugas bersama Ria Norsan dan optimis menghasilkan perubahan bagi Kalbar.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Kalau yang lain tak bisa mewujudkan Provinsi Kapuas Raya, orang Kapuas Raya sudah mempercayakan kepada ia dan pak Ria Norsan.

“Saya janji kami akan wujudkan itu. Kalau yang lain kan tidak bisa, berikan kepada kami, kita akan wujudkan itu,” tekadnya, seperti dilansir dari Tribun Pontianak.

Baca Juga :  Sutarmidji Sebut Sistem Dari Pempus Tak Jarang Rusak Pelayanan Publik di Daerah

Bahkan sebelum Kapuas Raya terbentuk, lanjutnya, ia akan menyiapkan kantor Gubernur dan kantor DPRD-nya itu aja dulu.

“Kita siapkan dulu. Dan kita akan tetap bangun jalan di sana, jalan yang rusak tak akan luput dari perhatian kita,” imbuhnya.

Sementara itu, Bakal Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan mengatakan, ia dan Sutarmidji bertekad untuk membangun Kalbar ini lebih baik.

Apabila nanti terpilih, keinginan masyarakat yaitu pemekaran Provinsi Kapuas Raya merupakan satu diantara keinginan masyarakat Kalbar.

“Jadi kami bersama pak Sutarmidji akan mewujudkan itu untuk pemekaran Provinsi Kapuas Raya. Itu salah satu program kami yang sudah kami programkan untuk kedepannya,” paparnya.

Baca Juga :  Selaseh 2 Agustus, Kadiskes Kalbar Ingatkan Pentingnya PHBS Agar Terhindar dari Virus Hepatitis

Selain melalui media sosial, Norsan menekankan akan menurunkan tim dalam kampanye Pilkada. Tim tersebut akan turun ke lapangan dan bertemu langsung dengan masyarakat.

“Kita juga punya tim yang memang siap untuk turun ke lapangan yaitu bertemu dengan masyarakat langsung,” tegas Norsan. (Fai)

Comment