Sutarmidji: Saya tidak pernah berjanji dengan apa yang tidak bisa saya lakukan
KalbarOnline, Singkawang – Tokoh masyarakat Kecamatan Singkawang Selatan, Abdul Hamid menuturkan sudah saatnya masyakakat menentukan pilihan pada Midji – Norsan.
“Kini saatnya masyarakat Singkawang menentukan pilihan pada Midji – Norsan untuk memimpin Kalbar,” kata Hamid, Minggu (13/5).
Dikatakan Hamid bahwa Midji – Norsan mampu membawa perubahan di Kalbar dan ia pun yakin Midji – Norsan merupakan sosok yang dapat mempersatukan masyarakat Kalbar yang multi etnis ini.
Salah seorang warga mengungkapkan harapannya agar tempat ibadah bisa diperhatikan jika nanti terpilih begitu juga guru ngaji agar diberikan honor.
Fathurozi mengatakan secara prinsip masyarakat Madura Singkawang Selatan akan memilih Midji – Norsan namun harapannya jika terpilih Midji – Norsan akan mewujudkan aspirasinya.
“Jika Midji – Norsan komitmen maka kami juga akan komitmen memenangkan Midji – Norsan,” ujarnya.
Cagub Kalbar Sutarmidji menegaskan bahwa dirinya dalam berjanji selalu terukur sehingga bisa ditepati.
“Saya akan menepati janji-janji saya karena saya tidak pernah berjanji dengan apa yang tidak dapat saya lakukan,” tegasnya.
Sutarmidji menjelaskan selama di Kota Pontianak kesejahteraan guru-guru ngaji sangat diperhatikannya begitu juga dengan tempat ibadah baik itu masjid, gereja maupun vihara.
“Karena saya melakukan pembangunan berasaskan keadilan, semua harus merasakannya,” tutur Cagub Kalbar nomor 3 ini.
Masyarakat Singkawang Selatan merasa berbangga dapat bertemu langsung dengan Sutarmidji dan dianggapnya sebagai sosok pemimpin Kalbar yang dinantikan selama ini.
“Kami ingin ada perubahan di Kalbar, kami yakin Midji – Norsan dapat mewujudkannya,” Hamid.
“Suara kami bulat untuk Midji – Norsan. Insya Allah menang,” tegas Fathurozi.
Comment