KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan dan Sekretaris Daerah Kota Pontianak, Mulyadi beserta jajaran Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Pontianak rencananya akan melaksanakan Sholat Ied di halaman depan Kantor Wali Kota, Rabu (5/6/2019).
Ketua Harian Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Pontianak, Aswani Samhudi menjelaskan, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan tempat untuk pelaksanaan Sholat Ied. Mulai dari pembersihan Jalan Rahadi Usman, saf untuk jamaah, sound system dan persiapan lainnya.
“Untuk Sholat Ied di depan Kantor Wali Kota, bertindak sebagai Khatib adalah H. Awwab Ahmad Attamimi, sedangkan Imam adalah H. Abdul Syukur Mustafa,” sebutnya.
Aswani mengingatkan, untuk lebih tertibnya pelaksanaan Sholat Ied, para jamaah diharapkan datang lebih awal sehingga lebih mudah dalam pengaturan saf.
“Sholat Ied dimulai tepat pukul 07.00 WIB,” imbuhnya.
Para jamaah juga dihimbau, setelah pelaksanaan Sholat Ied, untuk memungut kertas koran yang dijadikan alas agar tidak berserakan di lapangan. (jim/humpro)
Comment