KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan beserta dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) dan Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) Ketapang melakukan penanaman ratusan batang pohon di sejumlah titik di wilayah Kota Ketapang, Jumat (7/2/2020).
Saat ini, Pemerintah Kabupaten Ketapang sedang berupaya melakukan penghijauan kembali dengan menggalakkan penanaman pohon.
Bupati Ketapang, Martin Rantan dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh masyarakat untuk dapat turut serta dalam melakukan penghijauan dengan melakukan penanaman pohon di wilayah masing-masing.
“Era saat ini lahan kosong banyak hilang, hutan yang disebut paru-paru dunia mulai menipis, tentu itu semua dapat menimbulkan dampak negatif bagi alam dan kehidupan kita semua,” katanya.
Menurut Martin ada beberapa cara yang dapat dilakukan guna menggalakkan penanaman pohon untuk penghijauan seperti reboisasi, pembuatan taman kota dan lainnya. Namun hal terpenting perlu kesadaran bagi kita semua akan pentingnya hal ini.
“Kita tidak boleh menunggu orang lain atau pemerintah, karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Mulailah dari hal kecil dengan menyisakan lahan untuk ditanami pohon di lingkungan rumah masing-masing, ” ujarnya.
Sementara Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Permukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim-LH) Ketapang, Dennery mengatakan, dalam kegiatan penghijauan ini Pemkab Ketapang menyiapkan sebanyak 350 batang pohon dengan berbagai jenis untuk ditanam.
“Penanaman dimulai hari ini (Jumat) di beberapa titik, seperti seperti di Jalan Gajah Mada, Pantai Pecal serta Jalan Mulia Baru menuju ke arah lingkar kota,” ungkapnya.
Ia menyebutkan, kalau pohon yang ditanam terdiri dari pohon trembesi, mahoni, tanjung hingga sengon yang dilakukan bekerjasama dengan pihak Dinas Pertanian Ketapang. Sedangkan, untuk titik-titik penanaman dilaksanakan bersama pihak desa setempat.
“Kegiatan ini merupakan satu di antara program Bupati Ketapang dalam hal melakukan penghijauan dengan menggalakkan gerakan menanam pohon,” tandasnya. (Adi LC)
Comment