Kanwill BPN Kalbar Ikut Tanam 100 Ribu Pohon di Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024

KalbarOnline, Pontianak – Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalimantan Barat mengikuti kegiatan penanaman 100 ribu pohon se-Indonesia yang diselenggarakan oleh Kementerian ATR/BPN secara daring melalui Zoom pada Rabu (05/06/2024).

Secara nasional, kegiatan tersebut terpusat di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Untuk di Provinsi Kalimantan Barat sendiri, kegiatan ini dipusatkan di Kabupaten Sintang.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Pada tingkat nasional, hadir dalam kegiatan ini Menteri ATR/Kepala BPN, Agus Harimurti Yudhoyono didampingi Pembina Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (Ikawati) ATR/BPN, Annisa Pohan Yudhoyono, Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama Kementerian ATR/BPN serta diikuti Kantor Wilayah BPN dan Kantor Pertanahan seluruh Indonesia.

Baca Juga :  Kunjungi Kapolri, Menteri Nusron Perkuat Kerja Sama Berantas Mafia Tanah

Dalam sambutannya, Menteri AHY berkata, bahwa Kementerian ATR/BPN siap mendukung segala kebijakan presiden terkait upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan, ekonomi yang berkelanjutan. Ia berharap, Indonesia dapat menjadi salah satu juara dalam urusan lingkungan hidup dengan menjaga ketahanan pangan dan air, terutama air bersih serta berorientasi energi baru terbarukan.

Baca Juga :  Komisi II DPR RI Apresiasi Capaian PTSL dan Implementasi Sertifikat Elektronik di Kota Denpasar

“Kementerian ATR/BPN sebagai salah satu elemen penting dari pemerintahan juga turut menghadirkan solusi dengan menggalakkan penanaman 100 ribu pohon serentak di seluruh Indonesia,” katanya.

Dengan dilaksanakan kegiatan ini, diharapkan dapat berkontribusi pada lingkungan hidup dan menjadi budaya di Kementerian ATR/BPN. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment