Gejala Covid-19 Muncul Setelah 5 Hari Inkubasi, Selalu Patuhi 3M

KalbarOnline.com – Pandemi Covid-19 memunculkan sebagian besar orang yang tertular tanpa disertai gejala. Karena itu, wajib untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 3M yakni wajib memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun agar selalu terhindar dari penularan Covid-19.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menjelaskan periode inkubasi seseorang antara terpapar virus dan munculnya gejala rata-rata, hanya 5 hari. Gejala selanjutnya dapat muncul 2 hari kemudian.

“Jika bisa disimpulkan bahwa ada waktu sekitar 3 hari untuk kontak erat tersebut dilacak dan diisolasi segera sebelum melanjutkan penularan ke lingkaran yang lebih luas lagi,” tegasnya dalam konferensi pers virtual, Jumat (27/11).

Baca Juga :  Pingsan dan Sakit Tetapi Nekat Ujian, Peserta Tes CPNS: Marah Nanti Mamaku

Karena itu selain mematuhi protokol 3M, Wiku menegaskan agar masyarakat safar untuk bekerja sama tidak berkerumun. “Apa yang kita semai, itulah yang akan kita tuai. Jangan gegabah dan egois,” tegasnya.

Wiku menegaskan penambahan kasus positif yang sangat tinggi ini terjadi karena masih adanya penularan yang terjadi di masyarakat. Maka dia meminta mepada masyarakat untuk disiplin dalam menjalankan protokol 3M, dalam setiap aktivitas yang dilakukan.

“Jangan sampai lengah sehingga kita dapat tertular Covid-19. Ingat kedisiplinan terhadap protokol kesehatan akan melindungi diri kita dan orang orang terdekat dari Covid-19,” jelasnya.

Baca Juga :  Jokowi Akan Jatuhkan Denda Bagi Penolak Vaksinasi, Ini Pasal-pasalnya

Wiku juga mengingatkan bagi satgas di daerah, jangan ragu untuk segera melakukan penindakan kepada masyarakat yang masih abai terhadap protokol kesehatan sesuai dengan peraturan yang berlaku tanpa pandang bulu. “Jangan lengah, dan kepada seluruh aparat penegak hukum untuk benar benar mengawasi pelaksanaan protokol kesehatan oleh masyarakat,” jelasnya.

Comment