KalbarOnline.com – Sebanyak 43 poin disuplai center Denver Nuggets Nikola Jokic. Namun, itu belum mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan. Nuggets tumbang di tangan Boston Celtics 99-112.
Setelah laga, Michael Malone, head coach Nuggets, pun murka. Dia menyebut timnya kekurangan pemain yang bisa membantu Jokic di dalam lapangan.
”Kami butuh beberapa pemain yang datang dan membantunya,” ucap Malone dilansir The Gazette. ”Setiap malam dia mengangkat tim ini di punggungnya sendirian,” kecam Malone.
Selain Jokic, hanya dua pemain Nuggets lain yang sanggup membuat double-digit. Mereka adalah duo guard Jamal Murray dan Facundo Campazzo. Murray menambahi 25 poin, sedangkan Campazzo 15 angka.
Musim ini Jokic sudah tiga kali mencetak poin sedikitnya 40 angka di satu laga. Tapi, di tiga laga tersebut hanya sekali Nuggets menang. Satu kekalahan lain terjadi pada 7 Februari lalu. Yakni, saat Nuggets menghadapi Sacramento Kings. Padahal, saat itu Jokic membuat 50 poin.
Comment