Wabup Kapuas Hulu Pimpin Rakor Kesiapan Kepulangan Jemaah Haji

KalbarOnline, Putussibau – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat memimpin rapat koordinasi (rakor) persiapan kepulangan jemaah haji asal Kabupaten Kapuas Hulu tahun 1443 H / 2022 M, di Ruang Rapat Bupati, Selasa (19/07/2022) siang. Hadir juga dalam rapat tersebut, OPD dan pihak terkait.

Dalam arahannya, Wakil Bupati Kapuas Hulu meminta agar segera mempersiapkan tim teknis dengan tugas dan fungsinya masing-masing.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Ia juga menambahkan, agar tim medis Kapuas Hulu juga mempersiapkan diri untuk mengecek kesehatan jemaah haji Kapuas Hulu saat tiba di Batam.

Baca Juga :  Kampanyekan Biodiversity Melalui Jalan Sehat

“Harapan saya kita juga harus bekerja sama, agar semua berjalan dengan baik agar semua lancar dan jemaah haji bisa sampai di kecamatan masing-masing,” tutupnya.

Sementara itu Kabag Kesra Pemkab Kapuas Hulu menambahkan, bahwa jadwal kepulangan 57 orang jemaah haji ke Kapuas Hulu diperkirakan pada tanggal 28 – 30 Juli 2022.

Baca Juga :  Wagub Norsan Pimpin Rakor Persiapan Kunker Istri Panglima TNI ke Kalbar

“Dari Madinah tiba di Batam jam 12 siang  pada tanggal 27 Juli 2022 dan akan menginap 1 malam di asrama haji,” terang Kabag Kesra. (Ishaq)

Comment