Cipta Kondisi di Masa Tenang, Samapta Polres Kapuas Hulu dan Satbrimob Polda Kalbar Patroli Gabungan 

KalbarOnline, Putussibau – Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kalbar bersama Direktorat Samapta Polda Kalbar dan Polres Kapuas Hulu menggelar operasi gabungan ciptakan kondisi di masa tenang jelang pemilu tanggal 14 Februari 2024.

Cipta kondisi tersebut dilakukan dengan cara memantau kondisi kamtibmas di wilayah hukum Polres Kapuas Hulu. Diharapkan, dari operasi ini, keamanan dan ketertiban masyarakat selama tahapan tersebut tetap terjaga.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Kapolres Kapuas Hulu AKBP Hendrawan melalui Kasat Samapta Polres Kapuas Hulu AKP Febri Pardiansyah mengatakan, rute pelaksanaan kegiatan patroli gabungan ini mulai dari lokasi-lokasi menuju Kantor KPUD Kapuas Hulu, dilanjutkan ke Kantor Bawaslu Kapuas Hulu dan terakhir ke gudang KPUD Kapuas Hulu.

Baca Juga :  Singgah di Tumbang Titi, Gubernur Sutarmidji Serahkan Hibah Tiga Rumah Ibadah

“Patroli gabungan ini juga untuk memonitor apakah masih ada sisa-sisa alat peraga kampanye, dan jika menemukan, (aparat) mengambil langkah memfoto serta melaporkan ke kantor Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu,” katanya, Senin (12/02/2024).

“Hal ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan pemilu atau kegiatan politik berjalan dengan baik dan sesuai aturan,” tambahnya.

Baca Juga :  Janji Pembangunan Sutarmidji-Norsan Untuk Kapuas Hulu Hampir Tuntas

Ia berharap, dengan adanya kegiatan ini, pesta demokrasi 2025 dapat berjalan aman dan lancar.

“Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan kontribusi positif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif selama masa tenang dan seluruh proses pemilu,” pungkas AKP Febri. (Haq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment