Update Real Count KPU, Prabowo-Gibran Unggul di Semua Kecamatan Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul sementara dalam perhitungan real count KPU di semua wilayah Kabupaten Ketapang, pada Sabtu (17/02/2024).

Dilihat dari situs https://pemilu2024.kpu.go.id pada pukul 15.00 WIB, pasangan Prabowo-Gibran unggul dengan raihan 61.861 suara atau 63,53 persen. Kemudian disusul oleh pasangan capres cawapres nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, dengan 21.061 suara atau sekitar 21,63 persen.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Sementara pasangan capres-cawapres nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD meraih sebanyak 14.447 suara atau 14,84 persen.

Baca Juga :  Dandim Ketapang Hadiri Rakor Lintas Sektoral Dukung Pengamanan Nataru

Perolehan suara tersebut merupakan hasil penghitungan di 865 dari 1752 TPS atau sekitar 49,37% dari total data yang ada.

Berdasarkan hasil real count KPU itu, Prabowo-Gibran pun unggul di seluruh kecamatan di kabupaten Ketapang yang berjumlah 20 Kecamatan.

Baca Juga :  Polisi Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Ibu Rumah Tangga Cantik di Ketapang

Suara tertinggi pasangan Prabowo-Gibran berada di Kecamatan Delta Pawan yakni 12.579. Sementara Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sebanyak 7.817 suara dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 2.560 suara. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Comment