KalbarOnline, Putussibau – Ketua Tim Wasev TMMD Kodam XII/Tanjungpura, Irum Itjenad Brigjen TNI Joni Pardede beserta rombongan tiba di Bumi Uncak Kapuas, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalbar.
Kedatangan Ketua Tim Wasev TMMD Kodam XII /Tanjungpura beserta rombongan ini disambut Dandim 1206/ Putussibau Letkol Inf Nasli di Bandar Udara Pangsuma Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (25/10/2024).
Turut hadir dalam penyambutan Ketua Tim Wasev Brigjen TNI Joni Pardede Pendamping Letkol Kav Ibnu Khazim, Kasrem 121/Abw, Kolonel Inf Mohamad Isnaeni, Wakil Ketua Persit KCK Koorcabrem 121/Abw, Tri Retno Mohammad Isnaeni, Aster Kasdam XII/Tpr, Kolonel Arm Djoko Sujarwo, Kasiter Kasrem 121/Abw, Mordechai Tryandono, Kasdim 1206/Putussibau Mayor Inf Supriyono serta para Pasi Dim 1206/Putussibau.
Prosesi penyambutan saat itu berlangsung dengan penuh kehangatan dan penghormatan.
Adapun tujuan kunjungan ini ialah dalam rangka melakukan pengawasan dan evaluasi pelaksanaan program TMMD Reguler ke-122 Kodim 1206/Putussibau Tahun Anggaran (TA) 2024 yang dilaksanakan di Desa Selaup, Kecamatan Bunut Hulu, Kabupaten Kapuas Hulu.
Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli mengucapkan selamat datang kepada seluruh Tim Wasev dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja sekaligus meninjau kegiatan Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler jajaran Kodam XII/Tanjungpura di wilayah Kodim 1206/Putussibau TA 2024. (Haq)
Comment