KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si, yang diwakili Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si, bersama Kepala BKKBN Provinsi Kalbar, Camat Belitang Hulu, Kapolsek, Danramil serta seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Belitang Hulu, mengunjungi Desa Tabuk, Selasa (5/12).
Kunjungan tersebut merupakan agenda peresmian Desa Tabuk yang diresmikan menjadi kampung KB.
Kepala Desa Tabuk Hulu, Anton, SE mengucapkan selamat datang kepada Wakil Bupati Sekadau, Aloysius beserta rombongan.
“Kami senang dengan kedatangan semuanya pada hari ini, semoga diberkati Tuhan, atas nama masyarakat, saya mengucapkan terimakasih pada pemerintah daerah melaui camat, puskesmas yang telah mempercayakan Desa Tabuk Hulu dalam rencana kampung KB. kita harap masyarakat Desa Tabuk dapat mengembangkan suber daya potensi yang ada di masyarakat, harapan pembinaan yang berkelanjutkan mampu mensejahterakan keluarga masyarakat,” tuturnya.
Anton menambahkan bahwa campur tangan pemerintah dan dukungan masyarakat diharapakan kampung KB maju mandiri dapat terwujud dengan baik.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan KB-PP Kabupaten Sekadau mengatakan bahwa Kampung KB adalah satuan yang ada di desa upaya meningkatkan taraf hidup melaui pemberdayaan masyarakat, yang berkualitas, dan berkapasitas. Menuju keluarga mendiri sejahtera.
“Kampung KB adalah dari dan oleh masyarakat, di Kabupaten Sekadau kampung KB ada tujuh termasuk Tabuk Hulu ini, Tabuk menjadi kampung KB karena sudah memenuhi kriteria,” tuturnya.
Sementara itu, Ketua BKKBN Kalbar mengaprisasi antusianisme masyarakat Desa Tabuk Hulu, Kecamatan Belitang Hulu.
“Mudahan Desa Tabuk bisa menjadi contoh bagi desa lain yang di Belitang Hulu dan Sekadau,” harapnya.
Sementara Ketua PKK Kabupaten Sekadau yang diwakili Ketua GOW, Vixtima Heri Supriyanti Aloysius mengatakan bahwa Kampung KB merupakan agenda prioritas pembangunan nasional Presiden Joko Widodo, dari kepaduan program pembangunan keluarga berencana.
“Saya menitip harapan semoga kampung KB di Desa Tabuk dapat menjadi kampung KB yang sukses, kepada dinas terkait agar terus melakukan pembinaan, serta keterlibatan BKKBN kalbar sangat kita harapkan, untuk menuju kampung KB yang maju, mandiri dan berdaya saing di Kabupaten Sekadau,” tuturnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius melaui pencanangan kampung KB ini tentu, diharapkan dapat mewujudkan Sekadau maju, mandiri dan berdaya saing.
“Harapan dengan adanya kampung KB, saya berharap bisa memajukan Desa Tabuk semakin lebih baik, di berbagai masyarakat maju mandiri, dan sejahtra,” tuturnya.
Acara juga diisi dengan pengobantan dan suntik KB gratis oleh Dinas Kesehatan melalui Puskesmas Balai Sepuak, Belitang Hulu. (Mus)
Comment