Soal Pernyataan Cornelis, Ini Tanggapan Lasarus

KalbarOnline, Pontianak – Pernyataan Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar, Cornelis yang menyebutkan bahwa pasangan Karolin-Gidot diusung PDIP bahkan dirinya memastikan hal tersebut.

“Rekomendasi memang belum keluar. Namun dukungan itu sudah diputuskan pada tingkat DPP. Soal deklarasi nanti kira-kira mau dekat pendafataran,” ujar Cornelis.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Pernyataan tersebut lantas mendapat tanggapan dari kader PDIP Kalbar.

Misalnya Ketua DPC PDIP Sanggau, Krisantus Kurniawan.

Ia menyatakan bahwa pernyataan tersebut tidak resmi. Sebab, rekomendasi yang resmi hanyalah dari DPP.

Baca Juga :  Laskar Madura Kalbar Minta Pemerintah Tetapkan Sakera Sebagai Pahlawan Nasional

Ia juga menyebutkan, Provinsi Kalimantan Barat memiliki keragaman suku dan agama. Begitu juga dengan latar belakang masyarakatnya, sehingga kedepan dibutuhkan pemimpin yang mampu mengayomi setiap kepentingan.

Oleh karenanya, lanjut Krisantus, PDI-P sangat berpotensi mengusung calon yang memiliki sikap nasiolis dan religius.

“Yang memiliki kriteria seperti itu, Hildi-Lasarus,” tandasnya.

Sementara, Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus yang juga merupakan kader PDIP, tidak banyak bersuara mengenai pernyataan Cornelis.

“Belum ada info (sudah keluar rekomendasi),” ujar Lasarus.

Baca Juga :  Menuju Pileg dan Pilres 2019 Damai dan Bermartabat, Kapolda Ajak Masyarakat Kalbar Bersatu

Kalau memang belum ada rekomendasi dari PDI Perjuangan, jadi PDI Perjuangan yang mana yang telah merekomendasikan pasangan Karolin – Gidot maju dalam Pemilihan Gubenur Kalbar 2018 mendatang, sebagaimana yang telah terekspos di sejumlah media masa dan media online saat ini. (Fai)

Comment