KalbarOnline, Sekadau – Desa Selalong didapuk menjadi wakil Kecamatan Sekadau Hilir pada ajang lomba desa tingkat Kabupaten Sekadau tahun 2018.
Bupati Sekadau, Rupinus bersama Wakil Bupati, Aloysius, membuka langsung penilaian lomba desa sekaligus meresmikan Kantor Desa Selalong, Senin (19/3).
Dalam pidatonya, Bupati Rupinus mengatakan lomba desa merupakan ajang tahunan.
“Juaranya nanti mewakili kabupaten dalam lomba desa tingkat provinsi. Juara di provinsi akan ikut upacara HUT Kemerdekaan RI di Istana Negara,” kata Bupati.
Penilaian lomba desa dilakukan secara maraton. Besok (20/3), sesuai jadwal akan dilakukan penilaian terakhir di Desa Sunsong, Kecamatan Sekadau Hulu.
“Ada keluhan, kebanyakan desa bilang waktunya mendadak. Saya minta kepada Kepala Dinasnya, untuk tahun depan tentukan dari sekarang supaya banyak waktu untuk persiapan,” pesan Rupinus.
Secara khusus, ia menyanjung Desa Selalong yang disebutnya mampu berkemas secara matang.
“Tapi Selalong luar biasa. Saya apresiasi pak kadesnya, pak camat juga,” ucap Rupinus.
Kepala Desa Selalong, Jelani mengatakan, pihaknya melakukan persiapan selama lebih kurang dua minggu sebelum kegiatan.
“Kita tidak ada kendala, baik soal waktu dan yang lainnya. Soal kalah atau menang itu biasa, namanya kompetisi pasti mencari pemenang,” kata Jelani.
Jelani turut berterimakasih atas pembangunan kantor desa Selalong yang didanai APBD Kabupaten Sekadau.
“Tentunya menambah semangat dalam membangun desa, dan mempermudah pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. (Mus)
Comment