KalbarOnline, Pontianak – Anggota DPR RI Komisi V, Syarif Abdullah Alkadrie mengimbau masyarakat Kalimantan Barat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pemilu 2019 17 April berlangsung.
“Saya ajak masyarakat Kalbar mari jaga ketertiban, keamanan, kesatuan, jangan gara-gara beda arah politik beda pilihan Pileg dan Pilpres, sehingga menjadi sebuah permusuhan, menjadi hal yang tidak baik,” ajaknya.
Politisi asal Kalimantan Barat itu menuturkan, momentum proses demokrasi pada tahun ini merupakan salah satu momen yang harus disyukuri, dalam penggunaan hak konstitusi itu akan memengaruhi masa depan bangsa. Karena itu, Ketua DPW NasDem Kalbar ini meminta penggunaan hak pilih itu dilakukan dengan bijaksana dan cerdas.
“Maka dari itu mari jadikanlah momen pesta demokrasi ini sebagai sebuah proses demokrasi yang harus kita syukuri karena rakyat secara orang per-orang diberikan haknya secara konstitusional,” ujarnya.
Selain itu juga Sekretaris dari fraksi NasDem itu menilai dalam proses pemilihan umum ini sebagai pesta demokrasi di mana secara konstitusional rakyat Indonesia diberikan hak-haknya sebagai warga negara untuk menetukan pemimpinnya, untuk memimpin bangsa dan negara.
“Karena Pileg maupun Pilpres yang akan digelar pada 17 April 2019 ini adalah yang pertama kali digelar serentak antara pemilu legislatif dan pemilu presiden dalam menetapkan pilihan sebelum memasuki bilik atau tempat pemungutan suara (TPS). Tentu ini hal yang pertama yang dilaksanakan pada tahun ini,” tukasnya.
“Saya berharap bisa sukses dan berjalan dengan baik dan juga menjadikan sebuah proses pergantian kepemimpinan nasional maupun anggota DPR secara konstitusional,” pungkasnya.
Penulis: Mustofa (Pendamping DPR RI Komisi V)
Comment