Tokoh Batman dan The Riddler Hadir di Aplikasi Waze

KalbarOnline.com – Berkolaborasi dengan Warner Bros Consumer Products (WBCP) dan DC, Waze menghadirkan pahlawan super sekaligus penjahat super buat para pengguna. Adapun tokoh yang dihadirkan adalah Batman dan The Riddler.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Mulai hari ini, hingga 31 Oktober 2020, para pengemudi bebas menentukan ingin mengaktifkan pengalaman di jalan bersama Batman atau The Riddler di Waze. Suara ikonik Batman (Kevin Conroy) atau The Riddler (Wally Wingert) juga akan memandu perjalanan. Tersedia secara global dalam Bahasa Inggris, Spanyol, dan Portugis, para pengguna Waze dapat mengikuti petunjuk The Riddler atau memilih ‘mode rahasia’ seperti Batman.

Selain itu, Wazers (para pengguna Waze) juga dapat mengubah ikon mobil Waze dan mengendarai Batmobile atau mobil balap The Riddler untuk memandu perjalanan. Selain itu, pengguna juga dapat memilih mood Batman atau The Riddler untuk memberikan informasi kepada pengguna lain secara heroik sekaligus cerdik dalam menyiasati lalu lintas. Guna memaksimalkan pengalaman, Wazers juga dapat mendengarkan playlist pahlawan super atau penjahat super DC di Spotify saat mengemudi melalui fitur Waze Audio Player.

Baca Juga :  Kolaborasi Visa dan DANA Dukung Usaha Kecil Dan Mikro Di Indonesia

“Dengan berkolaborasi bersama Waze dalam program inovatif dan interaktif ini, kami memberikan kesempatan kepada para penggemar untuk mengendarai Batmobile mereka sendiri yang telah diperbaharui, di mana Batman Pahlawan Super DC yang sangat ikonik dikenal memiliki gadget luar biasa dan kendaraan paling menawan,” ungkap Robert Oberschelp, Senior Vice President Global Brand Product Warner Bros. Consumer Products melalui keterangan tertulisnya kepada KalbarOnline.com.

Dia melanjutkan, ketika penggemar bersiap untuk merayakan Hari Batman di tahun ini, penggunaan waze bisa menambah keseruan dalam perjalanan mereka dan membawa imajinasi mereka ke tempat-tempat baru. “Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan WBCP dan DC dalam menghadirkan pengalaman ini kepada pengguna kami,” kata Erin Bellsey, Head of Brand Programs Waze dalam kesempatan yang sama.

Baca Juga :  Fitur Canggih S Pen Dan S Notes Galaxy Note20 Untuk Produktivitas Bekerja

Untuk mengakses fitur-fitur terbaru Batman and The Riddler, pengguna bisa langsung mengunjungi laman Waze. Sementara untuk mengemudi dengan Batman dan The Riddler sambil mendengarkan lagu-lagu yang terinspirasi dari karakter mereka di Spotify.

Saksikan video menarik berikut ini:

Comment