Cegah Penularan Covid, Perayaan Natal di Gereja Katedral Diperketat

KalbarOnline.com – Pelaksanaan Natal 2020 kali ini berbeda dengan biasanya, pasalnya sejak Maret lalu wilayah Indonesia mulai dihadapi virus Covid-19. Oleh karena itu, terdapat penyesuaian dalam pelaksanaan Natal.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Hari ini, Kamis (24/12) akan dilaksanakan Misa malam Natal 2020, Humas Keuskupan Agung Jakarta Gereja Katedral Susyana Suwadie menuturkan bahwa ada pembatasan per hari ini sampai Hari Natal besok. Hal ini dilakukan guna mencegah penyebaran Covid-19.

’’Umat yang hadir adalah umat Paroki Katedral yang berusia 18–59 tahun dan dalam keadaan sehat dan melakukan pendaftaran untuk mengikuti Ibadat melalui website. Bela rasa yang disediakan oleh Keuskupan Agung Jakarta.’’ terangnya kepada KalbarOnline.com, Kamis.

Baca Juga :  Penelitian Asal Usul Covid-19 Siap Dimulai, Tiongkok Beri Akses WHO

Para jemaat yang akan hadir wajib untuk melakukan pendaftaran pada laman resmi Gereja Katedral. Mereka yang datang juga diwajibkan untuk memakai masker, mencuci tangan sebelum memasuki gereja dan mengatur jarak duduk. Kapasitas gereja untuk ibadat misa Natal sebanyak 309 kursi, yaitu 20 persen dari kapasitas total Gereja Katedral,” terangnya.

Misa juga dibatasi maksimal satu jam. Selain itu, mereka yang menjalankan ibadah diimbau untuk segera pulang dan tidak membuat kerumunan. Adapun, perayaan malam natal maupun Natal yang diberikan izin oleh Keuskupan Agung Jakarta adalah dua kali tatap muka. Mulai malam Natal 24 Desember dan Hari Natal 25 Desember.

Baca Juga :  Bupati Rupinus Kecewa Stand Pameran Sekadau di APKASI Otonomi Expo 2018 Kurang Siap

Untuk jadwal ibadah malam Natal 24 Desember di Gereja Katedral Jakarta berlangsung pada pukul 17.00 WIB, jam 18.30 WIB dan misa ketiga tatap muka pukul 20.00 WIB. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Comment