Setelah Anies Baswedan, Kini Giliran Khofifah Positif Covid-19

KalbarOnline.com – Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa dinyatakan terjangkiti virus korona atau Covid-19. Hal ini diketahui setelah dirinya melakukan tes usap atau swab test mingguan.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Khofifah mengatakan, dirinya tidak merasakan gejala apapun tertular Covid-19 ini. Saat ini, dirinya menjalani isolasi mandiri.

“Berdasarkan hasil swab reguler mingguan, saya dinyatakan positif terinfeksi Covid-19. Tidak ada gejala yang saya rasakan. Saat ini saya menjalani isolasi mandiri,” ujar Khofifah dalam Istagram miliknya @khofifah.ip, Sabtu (2/1).

Walaupun tengah terinfeksi Covid-19, dirinya tetap menjalankan tugasnya sebagai kepala daerah di Jawa Timur. Dirinya akan terus berkoordinasi dengan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak.

Baca Juga :  Simak Alur Proses Verifikasi dan Registrasi Penerima Vaksin Covid-19

“Segala tugas pemerintahan tetap bisa saya koordinasikan bersama Wagub, Sekda, dan para OPD (Operasi Perangkat Daerah),” katanya.

baca juga: Setelah Wagub DKI, Kali Ini Gubernur Anies Baswedan Positif Covid-19

Khofifah meminta doa dari masyarakat agar dirinya bisa cepat pulih dari Covid-19 yang saat ini ia derita. “Mohon doa agar saya segera sembuh dan beraktivitas seperti sedia kala,” ungkapnya.

Baca Juga :  Stand Pontianak Raih Juara Favorit ICE Apeksi

Selain itu mantan Menteri Sosial (Mensos) ini juga mengimbau kepada masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan secara ketat. Sehingga bisa terhindar dari Covid-19.

“Kepada seluruh masyarakat Jawa Timur, saya mohon untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Jangan pernah menyepelekan virus ini. Semoga Allah melindungi kita dan bangsa Indonesia,” pungkasnya.

Comment