Unggulan 1 Luar Biasa: Bangkit, Cetak 7 Angka Beruntun, Lolos ke Final

KalbarOnline.com-Ganda campuran unggulan pertama Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tampil sangat konsisten pada dua turnamen pembuka 2021.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Pekan lalu, Dechapol/Sapsiree berhasil menjadi juara Yonex Thailand Open 2020 dengan mengalahkan unggulan kedua asal Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di final.

Hari ini, Dechapol/Sapsiree mampu kembali lolos ke final Thailand Open II alias Toyota Thailand Open 2020. Bertarung di Impact Arena, Bangkok, pasangan andalan Thailand itu membungkam pasangan nonunggulan asal India Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa.

Dechapol/Sapsiree menang dalam rubber game dengan skor 22-20, 18-21, dan 21-12.

Pada game pertama, Dechapol/Sapsiree hampir saja membuang-buang peluang menang. Mereka sudah unggul dalam posisi 20-17. Tetapi Rankireddy/Ponnappa berhasil menyamakan kedudukan menjadi 20-20.

Baca Juga :  Kalah di Game 1 Lawan No 1 Singapura, Jonatan Christie Berikan Alasan

Dalam posisi kritis, Dechapol/Sapsiree mendapatkan momentumnya kembali dan mengambil game pertama dalam kedudukan 22-20.

Di game kedua, penampilan dan level fokus Dechapol/Sapsiree agak menurun. Mereka sempat unggul dan mencapai interval dalam posisi 11-6 dan 15-12. Tetapi Rankireddy/Ponnappa mampu menyamakan kedudukan menjadi 18-18.

Bahkan, Rankireddy/Ponnappa bisa mencetak tiga angka beruntun untuk memaksakan pertandingan menuju game penentuan.

Pada awal game ketiga, pertandingan sempat berjalan seru. Saling susul angka terjadi. Namun, dalam kondisi keunggulan satu angka 12-11, Dechapol/Sapsiree tiba-tiba melesat dan mencetak tujuh angka secara beruntun. Mereka unggul jauh 19-11 dan menutup laga dengan skor 21-12.

Baca Juga :  Bukan Tidak Mungkin Tahun Depan Atlet Voli Kalbar Jadi Bintang di Proliga

Di final besok (24/1), Dechapol/Sapsiree akan berhadapan dengan unggulan keempat asal Korea Selatan Seo Seung-jae/Chae Yoo-jung. Pada semifinal hari ini, Seo/Chae membantai ganda campuran Malaysia Hoo Pang Ron/Cheah Yee See dengan skor telak 21-9, 21-16.

Comment