Komentar Seksis ‘Perempuan Terlalu Banyak Omong’ Picu Kemarahan, Presiden Olimpiade Tokyo 2020 Mundur

KalbarOnline.com – Presiden Olimpiade Tokyo 2020 Tokyo Yoshiro Mori memilih mengundurkan diri setelah komentar seksisnya yang menyebut perempuan terlalu banyak omong. Usai pernyataannya itu, Yoshiro Mori menuai protes internasional hanya dalam sekejap.

“Mori, mundurlah” langsung menjadi trending di Twitter “Negeri Sakura” beberapa menit setelah komentar itu dibuat.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Sementara Mori menyampaikan permintaan maaf. “Pernyataan saya yang tidak pantas telah menyebabkan banyak kekacauan … Saya ingin mengundurkan diri sebagai presiden mulai hari ini,” katanya dalam pertemuan dewan eksekutif Tokyo 2020 dan dewan eksekutif yang dipanggil untuk membahas pernyataannya yang meremehkan partisipasi wanita dalam menyelenggarakan Olimpiade.

Baca Juga :  Kesalehan Virtual di Era Pandemi Covid-19

Mori juga mengulangi permintaan maafnya dan mengatakan yang penting acara olahraga itu bisa terselenggara dengan sukses. Olimpiade yang dijadwalkan digelar tahun lalu ditunda karena merebaknya pandemi virus corona.

Seorang pengunjuk rasa mengambil bagian dalam unjuk rasa melawan Presiden Tokyo 2020 Yoshiro Mori di luar museum Olimpiade di Tokyo pada hari Kamis. | AFP-JIJI

Dalam suatu wawancara, Mori mengakui komentarnya muncul berkaca dari pengalamannya dengan istri, putri, dan cucunya. Meski begitu, dia mengakui bahwa pernyataannya tidak pantas dan tidak sesuai dengan semangat yang ditunjukkan Olimpiade.

Baca Juga :  Bantu Atasi Banjir Jakarta, Kemen PUPR Pastikan Bendungan Ciawi dan Sukamahi Rampung 2021

“Saya merasa sangat menyesal dan saya berharap bisa menarik kembali ucapan saya,” ujar politisi berusia 83 tahun itu.

Setelah komentar seksis itu, Mori dihujani kecaman dari parat atlet, termasuk bintang tenis Naomi Osaka. “Saya merasa itu adalah pernyataan terbodoh yang pernah saya dengar,” kata petenis peringkat 23 dunia itu kepada France24. [ind]

Comment