Babinsa Nanga Tayap Tanamkan Nilai-Nilai Wawasan Kebangsaan Pada Generasi Milenial

Babinsa Nanga Tayap Tanamkan Nilai-Nilai Wawasan Kebangsaan Pada Generasi Milenial

KalbarOnline, Ketapang – Era reformasi dan demokrasi, memang harus tetap berjalan. Namun, penataan kehidupan Kebangsaan (berbangsa dan bernegara), harus berjalan di atas rel kesepakatan bersama, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Menyadari hal tersebut Babinsa Koramil 1203-01/Nanga Tayap yang di pimpin Serda Muhammad Ali Pohan berikan materi wawasan kebangsaan kepada ( Wasbang ) kepada siswa SMAN 2 Nanga Tayap yang bertempat di halaman Makoramil  1203-01/Nanga Tayap, Kamis (3/6/2021).

Baca Juga :  Libur Lebaran, Objek Wisata Pantai Ketapang Dipenuhi Ribuan Pengunjung

Dikatakan Serda Muhammad Ali Pohan Pemberian wawasan kebangsaan kepada siswa dan siswi  Sma tersebut bertujuan untuk membentuk dasar-dasar mental dan perilaku generasi muda yang tangguh dan bertanggung jawab guna meraih cita-cita di masa depan.

Pembekalan ini diharapkan dapat menyiapkan generasi yang sehat dan tangguh serta terhindar dari pergaulan yang negatif seperti pergaulan bebas dan Narkoba dimana akan merugikan diri sendiri dan lingkungan di sekitarnya.

Baca Juga :  Demokrat Ketapang Gelar Buka Puasa Bersama Pengurus DPC dan Bacaleg

Daniel salah satu siswa SMAN 2 merasa senang karena pembekalan ini membentuk karakter mereka sebagai generasi milenial yang cinta tanah air dan berwawasan kebangsaan. (Pendim 1203)

Comment