MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalbar 2022 Jadi Kesempatan Emas Bagi Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menjadi kesempatan emas bagi Kabupaten Ketapang sebagai tuan rumah.

“Ini menjadi kesempatan emas. Mari kita sukseskan MTQ XXX. Ini momen kita membenahi kota, membenahi segalanya. Sehingga bisa menjadi kenangan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang khususnya panitia MTQ,” kata Wakil Bupati Ketapang Farhan.

IKLANSUMPAHPEMUDA

Ia menyampaikan hal tersebut saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pelaksanaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalbar 2022 di Kabupaten Ketapang, di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Rabu (30/03/2022).

Baca Juga :  Pemkab Ketapang Gelar Pelatihan Berbasis Kompetensi

Dalam kesempatan tersebut, Farhan mengatakan kalau MTQ XXX ini adalah kesempatan yang sudah lama ditunggu Kabupaten Ketapang sebagai tuan rumah.

“Sebagai catatan dulu tahun 2002 Kabupaten Ketapang  pernah menjadi tuan rumah jadi sudah 20 tahun lalu kita tunggu kesempatan emas ini,” ungkap Farhan.

Lebih lanjut Farhan mengajak para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyarakat untuk berbenah dalam menyukseskan penyelenggaraan MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalbar 2022 di Kabupaten Ketapang ini.

Sementara itu Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kalbar Brigjen Pol. (Purn) Andi Musa menggambarkan, pembagian tugas Panitia Provinsi dan Panitia Kabupaten dalam penyelenggaran MTQ XXX nanti.

Baca Juga :  Pemkab Ketapang Lakukan Kerja Sama Bidang SDM Pariwisata dengan Stipram Yogyakarta

“Kami mengingatkan untuk menyukseskan kegiatan ini dan ini adalah kerja kita bersama, kerja seluruh masyarakat Kalbar. Dengan kebersamaan ini, Insya Allah MTQ XXX ini akan terlaksana dengan baik,” kata Andi Musa. (Adi LC)

Comment